Are You a Zetizen?
Show Menu

Zealandia, Benua Ke-8 yang Tersembunyi di Selandia Baru

Nourma Vidya Nourma Vidya 09 Mar 2017
Zealandia, Benua Ke-8 yang Tersembunyi di Selandia Baru

Zetizen.com – Selama ini, kita cuma mengenal tujuh benua di dunia. Yaitu, Asia, Afrika, Amerika Utara, Amerika Selatan, Eropa, Australia, dan Antartika. Tapi, baru saja para peneliti menemukan sebuah daratan yang memenuhi kriteria benua. Daratan itu dikenal sebagai Zealandia. Sebenarnya, zealandia bukan Penemuan baru lho. Pada 1995, geolog Bruce Luyendyk sudah mengajukan zealandia sebagai benua.

Bagaimana mau dibilang Penemuan baru? Selama ini, kita sudah mengenal salah satu puncak tertinggi Zealandia, yaitu Selandia Baru (New Zealand)! Yap, ternyata zealandia merupakan sebuah daratan yang sudah ada sejak dulu ada dan tersembunyi di bawah hamparan Samudra Pasifik. Menurut peneliti, 94 persen wilayah daratan zealandia memang berada di bawah permukaan laut sehingga membuatnya nggak kasat mata. Hanya 6 persen yang tampak.

And guess what, bagian kecil zealandia yang tampak di permukaan ini ternyata adalah area-area yang sudah lama kita ketahui. Area ini meliputi kepulauan di bagian utara dan selatan Selandia Baru serta New Caledonia. Wih, siapa sangka kalau tiga wilayah yang selama ini dianggap sebagai bagian dari Benua Australia ini ternyata adalah bagian kecil dari sebuah benua yang “tersembunyi”!

Wilayah Zealandia

Meski konsep zealandia sebagai sebuah benua pernah dicetuskan Luyendyk puluhan tahun silam, ide itu ditolak karena saat itu zealandia dianggap baru memenuhi sebagian kecil kualifikasi benua. Tapi, pada awal 2017, sekelompok peneliti kembali memperjuangkan konsep Benua Zealandia.

Melalui sebuah paper yang dipublikasikan pada Geological Society of America's Journal (16/2), mereka menyatakan bahwa penelitian terbaru dengan metode pemetaan gravitasi dan satelit berhasil menemukan bukti-bukti baru yang menguatkan zealandia sebagai benua. Beberapa kriteria itu diantaranya; batuan yang variatif, relatif cukup tinggi terhadap dasar laut, punya kerak dengan densitas lebih rendah dibanding lautan sekitarnya, dan punya luas area yang mencukupi (5 juta km persegi atau sepertiga Benua Australia).

Dengan kriteria itu dan beberapa kemiripan fisik dengan tujuh benua sebelumnya, bisa jadi zealandia akan diakui sebagai benua ke-8 di dunia. Seperti yang diungkapkan geolog Selandia Baru, Nick Mortimer. “Kami harap Penemuan baru ini bisa memberi lampu hijau pada subjek pengajuan konsep zealandia sebagai benua,” ujarnya kepada BBC.

Source: BBC, Geosociety | Editor: Ratri Anugrah

RELATED ARTICLES

Please read the following article