Zetizen.com – Wah akhir akhir ini lagi banyak Film bagus nih di Bioskop. Kayaknya bakal enak banget ya kalau nonton bareng sambil ngemil popcorn. Eh tapi, ngomong-ngomong soal popcorn, tahu nggak sih kalau di era 1900-an, pemilik bioskop justru anti banget sama yang namanya popcorn loh.
Gara garanya, popcorn dikenal sebagai jajanan kelas bawah dan nggak cocok sama atmosfer bioskop yang saat itu cuma bisa dinikmati kalangan the have. Selain itu, suara berisik yang muncul saat mengunyah popcorn juga dianggap mengganggu pertunjukan.
Jadilah popcorn cuma populer di area theme park atau sirkus dan semacamnya, yang saat itu emang banyak dinikmati kalangan bawah. Padahal, sekarang ini kalau nonton bioskop tanpa nyemil popcorn rasanya justru kurang lengkap gitu, ya kan?
Nah lucunya, popularitas popcorn sebagai makanan ‘khas’ bioskop justru muncul saat ekonomi Amerika Serikat lagi jelek jeleknya akibat Great Depression di tahun 1930.
Waktu itu, ekonomi yang memburuk bikin banyak orang jadi nggak punya uang. Akhirnya, popcorn dianggap sebagai delicacy yang terjangkau buat semua orang. Meskipun awalnya hanya dijual oleh pedagang asongan diluar bioskop, lama kelamaan para pemiliki bioskop juga tertarik dengan keuntungan dari penjualan popcorn.
Akhirnya, stand concession di banyak bioskop pun mulai menyediakan makanan yang namanya mulai populer sejak disebut dalam buku Dictionary of Americanism pada tahun 1848 ini. Respon yang baik dari pengunjung bioskop membuat tradisi popcorn di bioskop ini jadi semakin kuat.
Bahkan lewat data yang dilansir dari Smithsonian, keuntungan penjualan popcorn di rata rata bioskop Amerika Serikat bisa mencapai 50 persen dari total pendapatan Bioskop. Makanya bioskop modern sekarang juga masih menjajakan popcorn, selain itu rasa popcorn yang dominan asin juga cenderung bikin kamu pengin beli minuman yang disediain di concession stallnya juga. So, more profit to them.
Nah, sekarang udah tau kan kalau ternyata popcorn dan bioskop punya sejarah panjang yang cukup unik? Lagian, apapun alasannya, siapa sih yang bisa nolak harum dari popcorn yang baru aja mateng? (smithsonian/pbs/aw/giv)