Know More about New Zealand yang hadir tiap Senin kembali lagi nih, guys. Seperti biasa, kamu bisa menanyakan apa saja seputar New Zealand sesuai topik yang berubah tiap minggu. Kali ini yang dibahas adalah ”Keindahan Alam Selandia Baru”. Simak yuk obrolan Zetizen dengan Tourism New Zealand!
Q: Dimana sih lokasi wisata paling menantang buat petualangan di New Zealand? Apa yang bikin spesial? - Diyah Ayuning Pertiwi, SMAN 81 Jakarta
Tourism New Zealand: Tempat yang seru buat berpetualang bisa kamu temukan di tiap sudut New Zealand. Tapi diantara semuanya, yang terbaik mungkin ada di Queenstown. Itu adalah tempat untuk bungy jumping dan jet boating terfavorit dunia. Bahkan sekarang juga tersedia arung jeram, parasailing, panjat tebing, hingga layang-layang ski. Makanya, julukan “Ibukota Petualangan Dunia” layak disematkan pada Queenstown.
Q: Kapan sih waktu-waktu terbaik buat menjelajah New Zealand? - Yoviedha Bella, Institut Teknologi Sepuluh November
Tourism New Zealand: Musim semi (September-November) serta musim gugur (Maret-Mei) bisa dibilang waktu paling ideal buat berkunjung. Karena, di waktu itu suhu cenderung lembut, dan kondisi kota tidak terlalu crowded. Musim semi menawarkan Pemandangan warna-warni tumbuhan yang sedang bermekaran, serta berbagai festival-festival yang menarik. Sedangkan di musim gugur, kamu juga bisa melihat perubahan warna musiman yang mengkilap!
Q: Kira-kira berapa uang yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan servis tour guide? - Ilham Malik, SMAN 2 Surabaya
Tourism New Zealand: Tarif untuk menyewa tour guide sangat bervariatif tergantung dengan berapa lama jangka waktunya. Disini tersedia banyak jenis tour guide, mulai dari part-day, full day, tour guide untuk kelompok, hingga penawaran custom tour. Lebih detailnya cek saja di www.newzealand.com/id
Q: Ada banyak macam kunjungan ke New Zealand, mulai dari yang tujuannya buat wisata petualangan, pendidikan, budaya, dll. Yang mana sih yang paling populer? - Indra Rachman, SMAN 4 Ternate
Tourism New Zealand: Wisatawan Indonesia banyak tertarik pada Pemandangan yang spektakuler, dan momen quality time untuk bersantai dengan suasana khas New Zealand. Jadi biasanya, para turis menggabungkan daya tarik pemandangan, kuliner, serta budaya.