Zetizen.com - Celana Jeans udah jadi fashion item wajib yang pasti dipunya banyak orang. Karena sering kita pakai, nggak jarang celana jeans bakal kita cuci setiap minggunya. Tapi, apa kamu tahu kalau celana jeans itu nggak boleh sering-sering dicuci? Karena semakin sering dicuci, justru kualitas celana jeans kamu bakalan jadi berkurang. Well, selain mencuci ternyata ada cara lain yang bisa kita pakai untuk membersihkan sekaligus menjaga celana jeans kita lebih awet loh.
"Kualitas jeans lebih terjaga jika dalam masa 6 bulan sejak pertama kamu membeli jeans tersebut, kamu tidak mencuci jeans tersebut sama sekali." - Scott Morrison, founder perusahan House Design and Premium Custome Jeans 3x1
Baca juga:
Cut the Standard with Slash Jeans
Buat kamu yang masih ragu, 5 tips ini bisa kamu coba untuk membersihkan dan menjaga celana jeans lebih awet.
Rendam di air cuka
Air cuka bisa banget kamu jadikan salah satu alternatif untuk tetap menjaga kualitas warna jeans kesayanganmu. Caranya cukup mudah, rendam celana jeans di dalam air dingin dan tambahkan satu cangkir cuka putih. Cukup di rendam semalaman lalu tiriskan dan tinggal dijemur deh.
Cara menjemur yang benar
Masih banyak loh yang salah ketika menjemur celana jeans. Cara menjemur celana jeans yang benar sebenarnya dengan menggantungkan ujung dari celana jeans tersebut, jadi posisinya menggantungnya terbalik. So, bukan mengikat di bagian pinggang melainkan ujung kaki celana tersebut. Fungsinya, supaya air di celana jeans cepat turun, jadi celana jeans gak akan bau apek kalaupun dipakai lama.
Letakan Jeans di Freezer
Lipat jeans kamu dengan rapi lalu letakkan di dalam tas (zip lock bag) lalu masukkan tas ke dalam freezer semalaman. Proses pembersihan ini nggak akan menghapus noda, tapi bisa membunuh organisme hidup yang bersarang di celana. Jadi, celana jeansmu bisa terasa segar dan bersih kembali deh!
Bersihkan dengan Sikat Gigi
Nggak hanya untuk membersihkan gigi, sikat gigi juga bisa kamu gunain untuk membersihkan celana jeans. Caranya mudah, sikat pelan-pelan pada bagian yang kotor dan basuh kembali dengan air bersih. Cara ini bisa dipakai untuk membersihkan kotoran-kotoran yang menempel di kantung celana ataupun di ujung celana jeans.
Gunakan Sabun Mandi
Sabun mandi juga bisa kamu pakai untuk membersihkan celana jeans loh. Sabun mandi yang bertekstur lembut dan wangi, bisa membuat celana jeans kamu terasa lebih wangi dan tidak merusak material jeans tersebut. Cukup mudah kok, tinggal oleskan sabun mandi di bagian jeans yang kotor lalu kucek perlahan dan bilas dengan air hangat.
Editor: Fanny, Bogiva