Dari hampir 7 miliar orang di seluruh dunia, ternyata ada sekitar 1% populasi yang punya kemampuan unik dimana kedua tangan mereka sama dominannya. Disebut sebagai Ambidextery, orang dengan kemampuan ini mampu menggunakan tangan kanan dan kiri sama efektifnya. Terus, apa sih spesialnya ambidextery ini?
Rata-rata manusia menggunakan tangan kanannya untuk melakukan segala aktivitas. Seperti makan, minum, menulis, mengetik dan lain-lain. Tetapi, ada pula orang-orang yang menggunakan tangan kirinya untuk melakukan aktivitas atau disebut juga dengan kidal. Apa saja sih kelebihan menjadi kidal?