Are You a Zetizen?
Show Menu

Perancang Indahnya Kilauan Perhiasan

Narendra Mg Narendra Mg 09 Dec 2022
Perancang Indahnya Kilauan Perhiasan

Zetizen-Perhiasan selalu punya makna tertentu di kehidupan kita. Nggak hanya mempercantik penampilan, tapi juga memiliki kesan sentimental seperti perhiasan warisan keluarga. Meski ada sejak 100.000 tahun yang lalu, perhiasan terus berkembang dan memikat mata. Kalau kamu pernah membayangkan untuk mendesain perhiasanmu sendiri, profesi jewelry designer cocok untukmu. Seperti apa sih jewelry designer itu, mari kita simak!

Jewelry designer adalah seseorang yang membuat rancangan perhiasan dan berinovasi agar produk perhiasan yang dihasilkan terlihat menarik. ”Profesi jewelry designer ini menarik banget karena pada umumnya desain kebanyakan produk akan terbatas di fungsi, sedangkan aspek keindahan hanya nilai tambah. Tapi, perhiasan adalah objek untuk menghias diri, maka dari itu keindahan menjadi aspek utama saat mendesain perhiasan,” papar Windra Pramanda Siregar, jewelry designer yang kerap disapa Windra.

Ada proses yang cukup panjang di balik peran jewelry designer dalam mendesain rancangan perhiasan. Dimulai dari mencari ide, membuat sketsa kasar, me-render 2D atau 3D, hingga membuat gambar teknik untuk produksi. Kalau diperlukan, jewelry designer akan membuat model dari wax. Langkah terakhir adalah memeriksa sampel prototipe sebelum diproduksi.

Skill yang penting untuk dikembangkan adalah taste dan sense. “Seorang desainer wajib punya taste desain yang tinggi agar nilai produk juga tinggi. Taste kita kembangkan dengan melihat referensi produk-produk yang ada. Taste membuat desain perhiasan yang dihasilkan nggak sekadar perhiasan investasi, tapi perhiasan yang desireable, dan pembeli yang memakai akan merasa bangga,” ungkap Windra. Untuk gambar desain, bagus tidaknya gambar itu merupakan prioritas nomor dua, yang paling penting adalah komunikatif. Hal ini dilakukan agar perajin dapat membuat produk sesuai dengan desain yang dibuat.

Bahan dasar untuk membuat perhiasan ada banyak, tapi sebenarnya proses desainnya sama saja. Yang membedakan adalah bagaimana teknik produksi yang nantinya menaikkan nilai perhiasan yang sudah jadi. Teknik produksi sendiri bisa menentukan nilai jual dari perhiasan. Namun, jika berbicara tentang fine jewelry, teknik pengerjaan akan semakin sulit dan telaten karena material yang digunakan lebih berharga.

”Menariknya, adanya craftmanship itu bisa meningkatkan nilai perhiasan lho! Misalnya ada produk perhiasan A yang dibuat dengan bahan yang relatif murah, tetapi dibuat dengan teknik yang rumit dan 100 persen handmade, perhiasan itu akan memiliki nilai yang lebih tinggi daripada produk perhiasan B yang menggunakan bahan mahal, tetapi diproduksi dengan mesin,” jelasnya.

Kesulitan yang sering ditemui jewelry designer adalah bagaimana merealisasikan desain saat diproduksi. Bisa saja ketika desain sudah kuat, tapi nggak bisa diproduksi karena masalah teknis. Selain itu, harga jual sering menjadi masalah karena desain dan teknik produksi yang rumit mengakibatkan harga menjadi mahal. Mencari keseimbangan di antara dua hal itu perlu diperhatikan jewelry designer.

Sayang, belum banyak program jewelry designer yang khusus di Indonesia, kebanyakan masih cabang dari jurusan desain produk. Meski begitu, kamu bisa menjadi jewelry designer dengan background jurusan apa pun karena semua bidang seni bisa diaplikasikan ke jewelry design. Apalagi, Indonesia berpotensi besar dalam bidang craftmanship karena banyak perajin perhiasan yang telaten membuat produk. Tugas jewelry designer adalah mengangkat nilai mereka dengan menyumbangkan ide agar skill mereka dapat terlihat, baik di skala lokal maupun internasional. (elv/c12/lai)

Menimba Ilmu dari Ahlinya

Zetizen-Belajar dari orang lain merupakan cara yang mudah untuk mulai mencoba hal baru. Apalagi, jika belajar dari yang sudah berpengalaman, kamu nggak perlu bingung dengan apa yang perlu disiapkan dan bagaimana mengawalinya. Buat kamu yang tertarik menjadi jewelry designer, Zetizen mau kasih rekomendasi tempat belajar jewelry design nih. Grab your note and check this out! (elv/c12/lai)

Jewellers Academy
Agar bisa menghasilkan perhiasan sesuai dengan sketsa, kamu perlu berlatih proses membuat perhiasan. Maka dari itu, selain belajar membuat desain, kamu perlu praktik membuat perhiasan secara langsung. Jewellers Academy memberikan banyak tutorial yang bisa kamu coba di rumah. Kanal YouTube ini juga memberikan beberapa tip untuk menjalankan bisnis perhiasan, dari foto produk hingga marketing, sehingga kamu bisa memulai bisnis perhiasanmu sendiri. 

Samantha Kelly Jewellery
Gouache rendering merupakan hal yang cukup umum di dunia jewelry design. Berbeda dengan sketsa, gouache rendering digunakan untuk presentasi karena merupakan proyeksi desain yang lebih realistis. Samantha Kelly menunjukkan banyak contoh pembuatan gouache rendering, dari sketsa hingga selesai, dan mengadakan online course lewat Instagram maupun kanal YouTube-nya.

Wooa Kim
Proses desain perhiasan bisa dilakukan secara manual maupun digital. Jika kamu tertarik untuk mempelajari keduanya, Wooa Kim memberikan berbagai tutorial menggambar perhiasan, mulai dasar menggunakan pensil hingga menggunakan aplikasi. Wooa Kim mengajarkan step-by-step dengan jelas dan mudah dipahami. Jika kamu bingung atau mengalami kendala, no worries! Wooa Kim akan membalas pertanyaan yang kamu ajukan lewat kolom komentar.

RELATED ARTICLES

Please read the following article