Are You a Zetizen?
Show Menu

Selamat Hari Pers Nasional! Sekarang Semua Orang Bisa jadi Jurnalis

Fahri Syadia Fahri Syadia 09 Feb 2017
Selamat Hari Pers Nasional! Sekarang Semua Orang Bisa jadi Jurnalis

Zetizen.com – Hari Pers Nasional diperingati tiap 9 Februari. Hari ini didedikasikan buat insan pers yang senantiasa menyajikan berita, mengedukasi, dan menyampaikan informasi buat publik. Tapi, kayaknya sekarang Hari Pers nggak cuma buat jurnalis profesional aja deh. Tanpa sadar, kita udah menjadi jurnalis melalui citizen journalism lho. Nih, simak buktinya!

Rajin Update Status Informatif

Masyarakat Indonesia emang rajin mencurahkan isi hati alias curhat di Facebook, Twitter, Line, dan mungkin medsos lain. Kalau curhatan itu berisi informasi, update-an status pun sama seperti broadcast berita kepada followers. Misalnya, “PLN di daerah A ini gimana sih, masa tiap hari mati lampu?” atau “Wah asyik, sekolahku libur 3 hari gara-gara banjir!” Secara nggak langsung, kamu memberitakan kepada followers-mu kalau di daerah A listrik mati atau sekolah B kebanjiran. Informatif kan?

 

Update Foto dengan Caption Oke

Instagram emang medsos yang punya banyak manfaat kalau nggak cuma dijadikan wadah selfie. Sadar nggak kalau sekarang pengguna Instagram berlomba-lomba menghasilkan foto kekinian dan caption yang quotable tentang foto yang di-upload? Nah, dua hal itu juga termasuk dalam citizen journalism. Apalagi, dengan tag lokasi, viewers jadi tahu at least informasi tentang dimana foto itu diambil.

Nge-vlog di Tempat Wisata

Nggak puas hanya dengan gambar diam, anak muda semakin gencar membuat vlog. Selain lebih menarik dinikmati, Vlog juga bisa menghasilkan uang kalau di-upload di YouTube. Tapi, sadar nggak sih kalau kamu menyajikan narasi dan komentar tentang suatu tempat? Misalnya, kamu penasaran sama pantai A. Dengan menonton Vlog tentang pantai itu, kamu sudah tahu seperti apa suasana dan aktivitas seru di sana. Jadi, nge-vlog jelas sama dengan fungsi jurnalistik.

 

Live Stream Video yang Bermanfaat

Live stream video juga lagi ramai nih. Deretan aplikasi seperti Bigo, Instagram, dan sekarang YouTube menyajikan fitur ini. Nah, kalau cuma live stream di rumah curhat-curhat nggak jelas, live video mungkin nggak “berarti” apa-apa. Tapi, kadang ada orang yang nge-live saat ada momen penting atau berada di event besar! Misalnya, di event fashion show. Akhirnya, followers-nya juga bisa ikut melihat fashion show tersebut. Udah semacam tayangan siaran langsung di TV kan?

 

Live streaming di acara penting (Foto: Brella)

Editor: Ratri Anugrah

RELATED ARTICLES

Please read the following article