Are You a Zetizen?
Show Menu

Sebelum Daftar SNMPTN, Inilah Jurusan Potensial Sepi Peminat

Fahri Syadia Fahri Syadia 12 Feb 2017
Sebelum Daftar SNMPTN, Inilah Jurusan Potensial Sepi Peminat

Zetizen.com – Jadwal pendaftaran SNMPTN kurang satu bulan. Ngaku aja, pasti masih ada yang agak galau dengan pilihan jurusannya. Bingung antara nekat milih jurusan favorit atau bersikap realistis dan memilih yang sesuai kemampuan. Kalau nggak pede bisa bersaing di jurusan-jurusan top, jangan khawatir. Masih banyak kok jurusan-jurusan lain yang persaingannya nggak terlalu ketat, tapi berpotensi besar. Let’s check!

Ilmu Perpustakaan

Ilmu Perpustakaan (Foto: Liden and Denz)

Di tengah kemajuan teknologi dan tren saat ini, perpustakaan mungkin bukan tempat favorit anak muda. Oleh karena itu, jurusan Ilmu Perpustakaan jarang dipilih atau sering jadi pilihan terakhir. Padahal, bidang pekerjaan dan skill yang dikuasai lulusan Ilmu Perpustakaan luas banget.

‘‘Selain standar pustakawan, kita juga bakal mempelajari klasifikasi, indexing, dan katalog. Peminatannya mau yang fokus ke manajemen, budaya, atau digital. Cocok banget buat anak yang suka baca,’’ kata Hestia Istivani, lulusan Ilmu Informasi dan Perpusatakaan Unair.

Eits, lulusan Ilmu Perpustakaan nggak selalu bekerja di perpustakaan kok. Malah, lulusannya bisa bekerja di berbagai sektor yang dibutuhkan perusahaan. Mulai dari document controller, sekretaris, kearsipan, dll.

Teknik Pengelasan

Teknik Pengelasan (Foto: YouTube)

Meski sebagian besar jurusan teknik banyak yang melirik, teknik pengelasan tergolong jarang diketahui orang. Dengan kuliah di jurusan ini, kamu bakal menjadi tenaga ahli di bidang pengelasan. Nggak cuma praktik dan teoritik welding code, kamu juga akan menguasai desain, penghitungan, dan jenis sambungan las.

Yap, pengelasan juga mempelajari sektor yang lebih spesifik dibandingkan Teknik Mesin. Lulusan teknik pengelasan berperan penting dalam konstruksi transportasi besar seperti kapal dan pesawat. Oleh karena itu, jurusan Teknik Pengelasan punya prospek menjanjikan dari segi lapangan kerja hingga pendapatan.

Pendidikan Bimbingan Konseling

Pendidikan BK (Foto: Titser)

Diantara berbagai Jurusan Pendidikan, menjadi guru BK jarang jadi pilihan pertama. Mungkin karena pelajaran BK sering dipandang sebelah mata. Padahal, kalau bicara soal lapangan kerja, lulusan Pendidikan BK terjamin karena semua sekolah pasti butuh guru BK. Di jurusan ini, kamu bakal mempelajari psikologi pendidikan dan bagaimana kamu meng-handle siswa-siswa bermasalah. Cocok banget buat kamu yang punya rasa empati tinggi.

Nggak terlalu minat bekerja di sekolah? Tenang, lulusan Pendidikan BK bisa bekerja di institusi lain. Misalnya, menjadi konselor, pustakawan, psikolog pendidikan, dll. Bahkan, kamu juga bisa berwirausaha dengan membuka jasa layanan konselor sendiri.

Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan

Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan (Foto: Reference)

Indonesia termasuk negara yang memiliki banyak industri pertanian dan perkebunan. Oleh karena itu, ahli yang memahami hama dan penyakit tumbuhan selalu dibutuhkan. Apalagi, saat ini lahan pertanian semakin terancam. Jadi, pelaku industri ini mencari cara untuk memaksimalkan lahan dan memproduksi tanaman yang sehat. Lapangan kerja di bidang pertanian, perkebunan, maupun pabrik pupuk sudah menunggumu!

Ilmu Astronomi

Ilmu Astronomi (Foto: University of Iowa)

Sampai hari ini, misteri terbesar umat manusia terletak di luar angkasa. Banyak hal yang belum kita tahu tentang kehidupan di luar angkasa. Oleh karena itu, penelitian dari astronom sangat diperlukan. Apalagi, Indonesia sangat perlu mengembangkan bidang Astronomi.

Di jurusan ini, kamu bakal mengolah matematika dan fisika untuk memahami fenomena luar angkasa seperti supernova, pembentukan planet, dll. Semua itu berfungsi untuk mempelajari cuaca, memprediksi fenomena langit, dll. Kedengarannya menarik kan? Lapangan kerja di BMKG, observarium, dan planetarium juga butuh lulusan Astronomi lho!

Apa jurusan incaranmu?

Baca juga di halaman Zetizen 12 Februari:

  • Panduan masuk SNMPTN berdasarkan rapot dan prestasi
  • Apa kata HRD perusahaan-perusahaan besar tentang jurusan dan recruitment karyawan

Editor: Ratri Anugrah

RELATED ARTICLES

Please read the following article