Are You a Zetizen?
Show Menu

Kisah di Balik VAL, Brand Lipstik Lokal Buatan Valerie Thomas

Diana Hasna Diana Hasna 07 Dec 2016
Kisah di Balik VAL, Brand Lipstik Lokal Buatan Valerie Thomas

 

Zetizen.com – Produk Kosmetik Lokal Indonesia terus berkembang. Buktinya, selain Lizzie Parra dengan produk lip coat BLP, artis muda Valerie Thomas juga mengeluarkan Lipstik dengan nama VAL. Meskipun nama Valerie sudah terkenal, sebuah produk nggak bakal sukses tanpa kualitas yang terbukti baik. Yuk, simak kisah Valerie Thomas saat merintis produk kosmetiknya!

 

Apa yang bikin kamu kepikiran bikin VAL?

Karena entusiasme dan apresiasi fans serta keluargaku buat menjalani bisnis pertamaku ini. Selama ini kan bibirku jadi omongan orang karena lebar dan unik. Nah, instead of taking it as a threat, I look at it as a compliment. Why take big lips as a big thing when nowadays girls would undergo surgery or get fillers to get lips like mine? I have learned to appreciate what I have and have full respect for all the women in the Thomas family yang sudah menurunkan kualitas yang membuatku seperti ini

 

That's a good thinking! Apa yang membedakan VAL dari produk lain?

Aku memakai bahan baku yang aman dengan grade A. Selain itu, aku berhasil meng-create tone untuk berbagai jenis warna kulit, bukan cuma kulit Asia, tapi juga kulit putih atau hitam. Totalnya ada 12 shades. Jadi, dengan produk ini, aku ingin membahagiakan semua wantia, khususnya di Indonesia. Mereka jadi punya Lipstik yang bisa dipakai untuk berbagai macam kulit dan bentuk bibir. Sebab, menurutku, beda jenis kulit, beda personality.

 

Wah, thank you, Val! Mulai kapan sih merintis bisnis ini?

Mulai dari tahap planning sampai proses bikin produknya sih sekitar a year and a half ago. Yah, ngerilisnya baru September lalu.

 

Apa harapannya setalah berhasil bikin produk makeup sendiri?

Aku berharap bisa memberi tujuan dan inspirasi positif buat anak-anak seumuranku, untuk lebih memikirkan masa depan agar nggak membuang waktunya di masa muda. With this campaign, aku berharap bisa meng-empower cewek-cewek seumuranku untuk melakukan apa yang mereka suka sebelum terlambat. Lipstick doesn't define who you are, the confidence it brings in doing the things you love is the key.

 

"Lipstick doesn't define who you are, the confidence it brings in doing the things you love is the key."

 

Bagi tips dong buat yang mau bikin bisnis kosmetik sendiri :)

Jangan takut salah. Kalau kamu merasa yang kamu lakukan itu benar, listen to your own instincts and do it. Keep those people who are supportive in your way and kick those who are toxic out. Percayalah kepada dirimu sendiri karena pada akhirnya the effort and the energy itu ya dari kamu sendiri. Be confident because you are a leader. You are encouraging your friends and family and changing the world slowly. Be open minded in elaborating your ideas.

Edited by Ratri Anugrah

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article