Zetizen.com – Di tengah-tengah kebencian Donald Trump terhadap muslim, ternyata masih ada pihak yang peduli dan menghargain perbedaan multikultural di dunia. Salah satunya adalah brand sportwear besar dunia, Nike. Baru saja nike merilis produk Hijab yang diberi nama Pro Hijab. Produk ini dikeluarkan khusus untuk para atlet perempuan muslim.
Nike Pro Hijab dirilis dengan warna hitam saja dengan logo nike di sisi sebelah kiri. Sekilas, produk baru ini kelihatan simpel nan elegan. nike Pro Hijab digadang-gadang ringan, sejuk, nyaman, dan lentur. Bahannya terbuat dari kain polyester khusus yang membuat Hijab tetap kering sekaligus sejuk di kepala. Menurut Mental Floss, Hijab ini tersedia dalam dua ukuran, yaitu Extra Small/Small dan Medium/Large.
Zahra Lari, atlet ice skating asal Uni Emirat Arab, didapuk sebagai modelnya. Menurut Zahra kepada New York Post, dia sudah mencoba banyak Hijab yang dijual di pasaran. Tapi, hanya sedikit yang cocok untuknya. Setelah mencoba Hijab dari Nike, dia merasa Hijab itu pas, ringan, dan nyaman digunakan. Hal serupa juga diungkapkan atlet angkat besi Amerika Serikat, Amna Al Haddad. Nggak heran, nike Pro Hijab memang memiliki sirkulasi udara yang baik dan nggak lembab sehingga membuat pemakainya bisa fokus bertanding.
Rencananya, nike merilis Pro Hijab ini pada musim semi 2018. nike ingin membuat produk Hijab ini karena beberapa atlet perempuan Muslim sering mengeluhkan Hijab yang panas dan nggak nyaman dipakai saat bertanding. Bahkan, menurut Quartz, rata-rata Hijab di pasaran menggunakan bahan katun. Jadi, meski bisa menyerap keringat, keringat itu mengendap di kain hijab. Akibatnya, orang yang memakainya merasa nggak nyaman. Kapan ya rilis di Indonesia? Hopefully soon!
Source: New York Post, Mental Floss | Editor: Ratri Anugrah