Are You a Zetizen?
Show Menu

Headshot: Premiere di Toronto International Film Festival, Peran Iko Uwais Memukau Dunia

Zetizen Zetizen 12 Sep 2016
Headshot: Premiere di Toronto International Film Festival, Peran Iko Uwais Memukau Dunia

 

Iko Uwais jadi pemeran utama headshot (foto: IMDB/headshot)

 

Zetizen.com - Kalau tahun 2011 dan 2013 tahun lalu Indonesia punya The Raid dan The Raid 2 yang sukses dapat pujian dari penikmat film dunia, tahun ini kita akan disuguhkan film baru Berjudul Headshot. iko uwais yang sukses di film The Raid, sekarang dipercaya lagi menjadi pemeran utama dalam film ini. wih, seru banget nih!

 

Plot dan Alur cerita Menegangkan

Dalam film ini, iko uwais berperan sebagai tokoh yang terluka dan mengalami amnesia. Ia lalu dibantu oleh Aillin (Chelsea Islan) seorang dokter muda yang kemudian memberinya nama Ismail. Ailin membantu Ismail untuk mengingat dan mencari jati dirinya. Sayang, begitu dirinya makin dekat dengan Ailin, seseorang dari masa lalu Ismail kembali mengintainya.

Lee (Sunny Pang), seorang bandar narkoba yang ternyata adalah kawan di masa lalu Ismail tiba-tiba menculik Ailin. Hal ini membuat Ismail mau tidak mau harus bertarung dengan kawanan penjahat demi menyelamatkan Ailin.

Nggak hanya iko uwais dan Chelsea Islan, tokoh hammer girl dalam film The Raid 2, Julie Estelle juga ikut kembali beraksi dengan memerankan tokoh Rika. Kebayang kan gimana jadinya menyaksikan nama-nama top itu beradu akting dalam film yang menegangkan kayak gini?

 

Julie Estelle memerankan Rika (foto: IMDB/headshot)

 

Sukses Memukau Audience TIFF

Nggak mengherankan kalau premiere film yang disutradarai Kimo Stamboel dan Timo Tjahjanto ini dilakukan di ajang toronto international film festival (TIFF) pada jumat (9/9) lalu. Bisa ditebak, lebih dari 1300 penonton dan undangan yang hadir di festival tersebut tampak super antusias menyaksikan pemutaran perdana film berdurasi 2 jam ini.

Kerennya, headshot mendapat kehormatan untuk tampil di jam pemutaran Midnight Madness yang merupakan sesi pemutaran film-film dengan keunikan tersendiri. Figures, tampilan aksi fighting yang brutal dan kisah drama yang manis antara Ismail dan Ailin, memang bikin headshot hanya perlu waktu singkat untuk memukau penonton.

 

para pemain headshot di tiff (foto: Instagram @headshot_id)

 

Baru Tampil di Indonesia Akhir Tahun

Rencanaya, selain melakukan penayangan di toronto Film Festival, film  produksi Infinite Frameworks ini juga akan tayang di L’Etrange Festival Paris dan Beyond Fest, Los Angeles.  Dalam pengantarnya, panitia Beyond Fest menyebutkan bahwa Headshot bisa dipastikan sebagai film paling brutal pada 2016. 

"Mo Brothers (julukan untuk kedua sutradara) kembali dengan film yang penuh kekerasan dan kegilaan. Bersama iko uwais dari The Raid ditambah koreografi pertarungan yang ditampilkan seperti pada film The Raid 2, the results are beyond spectacular” begitu kira kira bunyi statemen Beyondfest.

Meski euforia headshot udah begitu menggema di dunia, namun kita masih harus bersabar sebelum bisa menyaksikan filmnya langsung nih. Sebab, rencananya film ini baru akan tayang di Indonesia Sekitar Akhir November atau di Awal Bulan Desember yang akan datang. (comingsoon/Beyondfest/afk/giv)

 

Well, buat yang udah nggak sabar dengan serunya film ini, coba aja liat trailernya berikut ini:

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article