Are You a Zetizen?
Show Menu

4 Hal Menarik dalam Festival Film Indonesia 2017  

Fahri Syadia Fahri Syadia 12 Nov 2017
4 Hal Menarik dalam Festival Film Indonesia 2017   

Zetizen.com - Malam penganugerahan Festival Film Indonesia 2017 telah berlangsung semalam (11/12). Bertempat di Grand Kawanua Manado, ternyata banyak kejutan yang terjadi di acara yang terkenal dengan Piala Citra-nya tersebut. Emang apa aja sih hal menarik yang terjadi di malam penganugerahan festival Film paling bergengsi Indonesia kali ini?

 

1. Night Bus jadi Film Terbaik

Foto: Imdb

Udah nonton Film Night Bus belum? Secara komersial dan jumlah penonton, Night Bus memang nggak menuai sukses besar. Memang, Film besutan Emil Heradi ini hanya tayang beberapa hari di bioskop. Makanya, suatu kejutan ketika akhirnya Night Bus lah yang menyabet Kategori Film Terbaik, mengalahkan jagoan lainnya seperti Pengabdi Setan dan Posesif.

Film yang diputar sekitar bulan April lalu ini menceritakan tentang sebuah bus malam yang sedang dalam perjalanan ke kota fiktif bernama Sampar. Di tengah perjalanan, mereka terjebak di tengah konflik separatis. Overall, night bus memang mendapat review yang cukup positif. Misalnya Imdb yang memberi rating tinggi Film ini dengan nilai 8.2/10.

 

2. Pengabdi Setan Paling Banyak Memborong Piala

Foto: Youtube

Meski Night Bus yang menjadi Film terbaik, rasanya sulit memungkiri kalau Pengabdi Setan adalah Film tersukses tahun ini. Nggak cuma angka penontonnya yang menyentuh 4 juta, tapi juga sosok “Ibu” yang booming sebagai meme dan pop-culture lainnya.

Dengan begitu, nggak kaget kalau Film yang disutradarai Joko Anwar ini memborong piala citra paling banyak, yaitu 7 piala dari 22 kategori yang dilombakan. Diantaranya adalah Penata Efek Visual Terbaik, Pemeran Anak Terbaik, Pencipta Lagu Tema Terbaik, Pengarah Artistik Terbaik, Pengarah Sinematografi Terbaik, Penata Musik Terbaik, dan Penata Suara Terbaik.

 

 3. “Ian” jadi Pemenang Anak Terbaik

Foto: Youtube

Salah satu tokoh paling menarik dalam Film Pengabdi Setan adalah Ian, anak kecil tunawicara yang di-ending film memberikan kejutan. Penampilan Ian yang diperankan oleh M. Adhiyat itupun langsung mendapat perhatian masyarakat, nggak heran akhirnya dia lah yang mendapatkan piala citra untuk kategori Pemeran Anak Terbaik.

Lucunya, Adhiyat yang masih duduk di kelas 1 SD itu sempat mengeluhkan bobot piala citra yang terlalu berat baginya! Menggemaskan, tapi kalau ingat perannya di Pengabdi Setan jadi merending juga yah..

 

4. Aktor dan Aktris Terbaik

Foto: Book My Show

Selain Film terbaik, kategori aktor dan aktris terbaik juga menjadi yang paling ditunggu-tunggu. Tahun ini, yang berhak memenangi kategori tersebut adalah Teuku Rifnu Wikana (Night Bus), dan Putri Marino (Posesif). Khusus Putri, kemenangannya sangat spesial karena sebenarnya belum terlalu sering main di layar lebar.

Yang jelas, keduanya emang memberikan performance yang mantap di Film masing-masing. Putri memerankan Lala, seorang remaja yang punya pacar super posesif bahkan cenderung creepy. Putri memang berhasil banget menggambarkan sosok remaja yang tengah dilema antara cinta dan masa depannya.

Sedangkan dalam Film Night Bus, Rifnu punya peran besar loh. Dia nggak cuma menjadi pemeran utama, tapi juga selaku produser. Bahkan plot cerita Film itu juga terinspirasi dari pengalaman pribadi Rifnu!

Untuk daftar lengkap pemenang Festival Film Indonesia 2017, kamu bisa lihat disini

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article