Are You a Zetizen?
Show Menu

Sebelum Nongkrong di World of Ghibli, 4 Film Studio Ghibli Ini Wajib Kamu Tonton

Bogiva Mirdyanto Bogiva Mirdyanto 14 Aug 2017
Sebelum Nongkrong di World of Ghibli, 4 Film Studio Ghibli Ini Wajib Kamu Tonton

Zetizen.com - Mulai 10 Agustus sampai pertengahan september nanti, Studio ghibli mengadakan exhibition terbesar mereka di Jakarta. Dengan nama World of Ghibli, kamu bakal diajak menyelami dunia dan latar belakang film-film khas ghibli yang terkenal magical itu.

Tapi, semua itu rasanya nggak bakal seru kalau kamu sendiri malah belum pernah nonton film-film dari Studio Ghibli. Makanya, biar kamu ngerti kenapa World of ghibli ini harus banget kamu datengin, tonton aja film-film karya Studio ghibli berikut ini

 

 

Ponyo On The Cliff By The Sea

Animasi yang disutradarai oleh Hayao Miyazaki ini dirilis pada tahun 2008. Bercerita tentang seorang ikan mas bernama Ponyo yang ditemukan seorang anak kecil bernama Sosuke sedang terjebak di dalam toples. Keduanya lantas bersahabat dan membuat Ponyo ingin menjadi seorang manusia.

Sayangnya, keinginan Ponyo tersebut justru ditentang ayahnya yang tadinya justru merupakan seorang manusia. Sang ayah telah begitu membenci manusia dan keserakahan mereka terhadap alam. Hal itu yang membuatnya memilih untuk berubah menjadi pemelihara kelestarian laut bersama istirnya sang Dewi Laut bernama Gran Mamare.

Lewat durasi Film sepanjang 100 menit ini, kamu bakal dibawa menyelami indahnya cerita persahabatan dan banyak menemukan pesan moral bernilai positif dari cerita yang disampaikan. Pemilihan warna dan karakter yang diangkat pun bakal membuat kamu makin takjub dan terbawa kedalam latar cerita Film ini.

 

 

Spirited Away

Dikenal sebagai salah satu Film ghibli paling legendaris, Spirited Away bahkan pernah mendapat penghargaan sebagai Film animasi terbaik pada pagelaran Academy Award 2002. Film ini mengisahkan seorang gadis kecil bernama Chihiro yang harus berusaha mengembalikan ayah dan ibunya menjadi manusia setelah dikutuk menjadi babi oleh penyihir di dunia arwah akibat kerakusan mereka.

Dibalut dengan penggambaran latar yang begitu magis dan penuh imajinasi, petualangan Chihiro ini bakal membuat kamu takjub dengan dalamnya cerita dan pesan yang disampaikan oleh sang produser, Hayao Miyazaki.

Sebuah Film yang akan membuat membandingkan diri kalian dengan adegan yang ada di Film tersebut. Semua kejadiannya digambarkan begitu istimewa dan sarat akan pesan moral sekaligus sederhana dan indah. Nggak heran Film ini cocok untuk ditonton oleh anak-anak, remaja maupun orang dewasa.

 

 
My Neighbor Totoro

Film ini bercerita tentang satu keluarga yang baru saja pindah dan mencoba untuk beradaptasi dengan lingkungannya yang baru. Tokoh utama dalam Film animasi ini adalah dua anak perempuan. Sang kakak bernama Satsuki, dan adiknya yang lucu dan bikin gemes, Mei.

Pada suatu hari, mereka bertemu dengan Totoro, makhluk bertubuh gendut dan sangat lucu di rumah baru mereka. Kisah persahabatan antara kedua anak perempuan ini dengan Totoro dimulai dari situ. Dalam menjelajah lingkungan di sekitar rumah baru mereka, Totoro lah yang selalu setia menemani dan menjaga mereka saat berpetualang.

Mengambil latar belakang pedesaan, menonton Film ini rasanya kayak mengulang lagi ingatan masa kecil yang ceria dan bebas. Ah rasanya, Film ini bakal benar-benar bikin siapapun terbang ke daerah pedesaan yang asri dan indah serta menyenangkan itu.

 


Princes Mononoke

Meski dibalut genre action, pembuat Film ini nampaknya nggak pengin bikin kita susah buat mengambil kesimpulan dari setiap adegan yang ditampilkan. Berbeda dengan karya Hayao Miyazaki lainnya, Film ini nggak lagi menjadikan anak kecil sebaga tokoh utamanya. Adalah Aishitaka, seorang pangeran yang mendapat kutukan di tangan kanannya ketika segerombolan iblis babi menyerang desanya.

Untuk menyembuhkan kutukannya, Aishitaka harus berpetualang mencari obat dari orng yang mampu melawan kutukan itu. Namun, tujuannya berubah saat akhirnya ia sampai di hutan yang begitu indah dan sangat damai.Di tempat itu, ia bertemu dengan Princess Mononoke, yang bernama San, putri dari dewa serigala bernama Moro.

Meskipun bergenre Action, namun dunia fantasi dan imajinasi di dalam Film ngga hilang atau bergeser sama sekali. Malah animasi Film ini begitu sempurna dan sangat memanjakan mata. Film ini juga memiliki pesan yang begitu mendalam, yang biasa kita temui di dalam kehidupan sehari-hari kita.

Itulah ciri khas Film keluaran Studio Ghibli. Jalan cerita yang begitu simple namun sarat makna dan pesan yang mendalam, membuat kita mudah dan nyaman untuk mengikuti setiap kisah-kisahnya. 

 

Penulis: Daniel Ageng

 

 

 

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article