Are You a Zetizen?
Show Menu

Pernak-Pernik Harry Potter yang Wajib Kamu Tahu

Pernak-Pernik Harry Potter yang Wajib Kamu Tahu

Zetizen.com – Film Fantastic Beasts and Where to Find Them disambut baik para Potterheads, sebutan pecinta Harry Potter. Setelah lima tahun film Harry Potter and the Deathly Hallows Part 2 (2011) dirilis, akhirnya kita diajak kembali ke dunia sihir. Momen ini pun dijadikan banyak pihak untuk merilis Pernak-Pernik dan kegiatan seru yang berhubungan dengan dunia imajinasi J.K. Rowling itu.

 

Kelas yoga Harry Potter

Yoga Harry Potter
Yoga ala Harry Potter (Foto: People) 

 

Di Austin, Amerika Serikat, ada sebuah kelas yoga yang mengusung tema Harry Potter. Kelas itu merupakan modifikasi kelas Pints & Poses di Circle Brweing Co. Tiap peserta kelas yoga mendapat tongkat sihir. Lalu, sang instruktur mengajarkan pose-pose baru. Misalnya, pose cat transfiguration ala kelas Profesor McGonagall. Mereka juga diajak berpose backbends sambil menggerakkan tongkat seolah-olah membuat patronus dan mengusir dementor. Terakhir, mereka dibacakan buku ke-7, Harry Potter and the Deathly Hallows, dengan diselimuti jubah tak kasat mata alias matras yoga.

 

Makeup Brush ala Tongkat Sihir

Harry Potter <a href= makeup Brushes" width="800" />
Harry Potter makeup Brushes (Foto: Hypebae)

 

Setelah makeup pallets Harry Potter yang sempat booming di sosmed ternyata palsu, Potterheads dihibur dengan kehadiran makeup brush Harry Potter. Produk dari Storybook Cosmetics ini terinspirasi dari tongkat sihir Harry Potter, Ron Weasley, Hermione Granger, Albus Dumbledore, dan Lord Voldemort. Yap, desainnya mirip! Sayangnya, dalam waktu kurang dari dua hari, produk ini terjual habis! Siapa yang berhasil beli?

 

Cari Lokasi via Google Map

 

Sekarang, kamu bisa mengeksplor Diagon Alley lewat Google Maps's Street View. Sebenarnya, tempat ikonik dalam cerita Harry Potter ini berada di studio Warner Bros di Leavesden, Inggris. Dengan Google Maps, kamu seolah-olah bisa mengunjungi sendiri toko tongkat sihir Ollivander, toko buku Flourish and Blotts, dan lain-lain. Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi kamar Harry di bawah tangga rumah Privet Drive nomer 4. kantor Dumbledore, dan Kastil Hogwarts berskala 1:24. Rencananya, virtual tour ini juga akan dibuat untuk film GoldenEye (1995), Sherlock Holmes (2009), dan Inception (2010).

 

Mengontrol smartphone dengan Mantra

Coba bayangkan. Waktu smartphone-mu lemot, kamu cuma perlu mengucapkan Mantra expelliarmus dan lemotnya langsung hilang. Eits, mengontrol smartphone dengan Mantra emang bisa dilakukan lho. Apple memanfaatkan fitur siri-nya untuk hal itu. Pengguna android juga bisa merasakan dengan bantuan Google. Dengan mengucapkan “Ok Google” dan diikuti “lumos” atau “nox”, kamu bisa mengontrol senter smartphone-mu. Kalau kamu bilang “silencio”, smartphone-mu akan mati.

 

Source: Refinery29, WBStudioTour

Edited by Ratri Anugrah

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article