Are You a Zetizen?
Show Menu

Update Live Story Film di Bioskop, Boleh Nggak Sih?

Amanda Bestari Amanda Bestari 25 Mar 2017
Update Live Story Film di Bioskop, Boleh Nggak Sih?

 

Zetizen.com - Belakangan ini, internet Indonesia diramaikan oleh cuitan berbagai pegiat industri kreatif, terutama film, yang menyayangkan kelakuan banyak orang saat di bioskop. Salah satunya adalah kebiasaan merekam cuplikan adegan Film yang sedang berlangsung. What? ngerekam gimana? Well, meski udah ada banyak larangan membawa kamera dan merekam di Bioskop, ternyata masih banyak orang yang nggak sadar kalau mengupdate cuplikan Film lewat fitur live story di Instagram, Whatsapp, atau Snapchat dan semacamnya itu pun termasuk ilegal.

Hayoo, siapa yang ngerasa pernah ngelakuin itu? Selain ilegal, kebiasaan ini pun juga dianggap annoying karena sinar yang muncul dari layar smartphone ditengah kegelapan bioskop bakal sangat mengganggu penonton lain. Kalau kalian yang sering main hape di biskop mengira ini fine-fine aja, well, no it's not fine, Guys! Sebab, udah cukup banyak kejadian pemberhintan Film atau penyitaan smartphone akibat kebiasaan buruk yang satu ini. Selain itu, banyak loh pembuat Film yang merasa keberatan kalau cuplikan film-nya direkam dan di upload ke media sosial.

Salah satunya adalah Angga Dwimas Sasongko, sutradara yang baru aja meluncurkan sebuah Film anti pembajakan. Film ini ia buat sebagai bentuk kritik terhadap kebiasaan anak muda yang gemar update story di sosial medianya. Hal ini dianggap Angga telah merugikan para kreator yang berperan dalam pembuatan film. Baginya hal ini termasuk dalam pembajakan yang berutjuan untuk mengejar popularitas. Bahkan, Angga juga mengunggah iklan Film anti pembajakan ini di sosial media instagramnya, dengan hastag #NontonYangLegal.

  

 

Kamu, penonton Film Indonesia adalah bagian paling penting dari perfilman Indonesia. Kalo ga ada kamu, gak ada Film Indonesia. Jadi, cara kamu menikmati dan menghargai karya Film nentuin nasib dari industri Film Indonesia. #NontonYangLegal

A post shared by Angga Dwimas Sasongko (@anggasasongko) on

 

Nah, kalau sudah begini apa kamu masih mau untuk membagi momen saat nonton bioskop dalam bentuk story ke media sosialmu? Mengingat hukumannya yang begitu berat, lebih baik simpan saja ya keinginanmu tadi. Selain itu, sebagai generasi muda Indonesia, ada baiknya kita menghargai para kreator yang udah bersuah payah membuat karya seni berupa film. Lagi pula, apa sih keuntungan mengunggah live story saat nonton bioskop? Impactnya nggak seberapa kan, tapi ingat hukumannya luar biasa. Selain dipidana penjara beberapa tahun, kamu juga dikenakan denda puluhan juta lho.

Jadi mulai saat ini, dipikir-pikir lagi ya untuk mengeshare segala sesuatu. Boleh sih update saat lagi ada momen penting atau bahagia. Tapi jangan sampai merugikan pihak lain untuk kesenanganmu ya. Yuk sama-sama kita jadi generasi cerdas yang nggak mudah tergiur dengan bayangan popularitas semu sesaat yang akhirnya malah bisa merugikan kamu dan orang lain.

 

Editor: Bogiva

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article