Are You a Zetizen?
Show Menu

Crystal Healing, Therapy From Within

Abiyoso Mg Abiyoso Mg 16 Jan 2023
Crystal Healing, Therapy From Within

Zetizen-Pernah terpikir untuk melakukan terapi penyembuhan diri dengan menggunakan batu kristal? Mungkin masih terdengar asing, tapi batu kristal telah lama digunakan sebagai salah satu alat terapi penyembuhan emosional dan jiwa manusia, lho. Buat yang nggak percaya, intip aja deh manfaat dari tiga batu kristal berikut. Barangkali ada yang cocok nih sama kebutuhanmu! (Energy Muse/c12/mel)

Clear Quartz: The Master Healer

Kristal clear quartz dikenal memiliki daya vibrasi yang tinggi. Sesuai dengan namanya, kristal clear quartz memiliki tampilan fisik yang bening dan tampak berkilau. Orang-orang Mesir Kuno sering menjadikan batu clear quartz sebagai monumen yang dipercaya dapat menjadi pusat kekuatan dari sistem planet bumi.

MANFAAT: Dengan menjernihkan pikiran, tubuh, dan jiwa dari segala kekacauan, kristal clear quartz dapat membantu kita untuk menyelaraskan diri dan hidup pada potensi tertinggi yang kita miliki. Batu ini bisa dibilang master healer dari semua batu atau dasar dari jenis batu quartz yang mampu menstabilkan semua cakra (pusat energi manusia) dan meningkatkan konsentrasi.

Amethyst: The Mental Peace

Kristal amethyst telah dikenal memiliki keindahan fisik yang menakjubkan dan memiliki kekuatan yang dipercaya bisa menenangkan emosi manusia. Pada era kuno, kristal amethyst termasuk kristal yang sangat berharga dan nilainya sepadan dengan batu permata.Amethyst membawa energi api yang memberikan gairah semangat, kreativitas, dan spiritualitas yang membawa ketenangan hati.

MANFAAT: Kristal amethyst berasosiasi dengan crown chakra yang merupakan pusat dari pikiran, energi, dan cosmic. Sifat kristal ini membantu untuk menenangkan pikiran emosi dan meredakan rasa takut. Kristal amethyst juga bekerja dengan baik untuk menyeimbangkan mood swing.

Rose Quartz: The Love Token

Saat kali pertama melihat fisik kristal yang satu ini, kita pasti langsung mengaitkannya dengan perasaan cinta yang tulus dan kasih sayang pada sesama. Disebut juga dengan heart stone, pada tahun 600 sebelum Masehi, rose quartz sering digunakan sebagai kristal yang dipercaya bisa menarik perhatian orang yang dicintai dan merekatkan hubungan antara kekasih, keluarga, dan orang-orang yang disayangi.

MANFAAT: Berkaitan dengan cakra hati yang membantu menghapus luka emosional, ketakutan, kebencian, dan mengedarkan energi cinta kasih ke seluruh aura tubuh. Sesuai dengan warnanya, rose quartz adalah batu kristal yang mengundang kasih, baik kepada diri kita sendiri maupun kepada orang sekitar.


RELATED ARTICLES

Please read the following article