Zetizen.com – Sering nggak sih kamu ngalamin sulit tidur malam? Ntah keasyikan chatting atau sibuk streaming. Udah gitu tubuh suka ngerasa nggak fit pagi harinya. Nah, ada yang bilang kalau tidur itu lebih baik dicicil dalam 8 jam. Selain itu, ada juga nih yang bilang tidur harus langsung 8 jam agar tubuh tetap bugar dan sehat. Terus, kapan sih waktu tidur yang pas?
Dr. Matt Walker, Kepala lab the Sleep and Neuroimaging University of California menuturkan bahwa kesalahan yang sering terjadi adalah memaksakan tubuh yang tidak mengantuk untuk tidur. Alhasil, kalau kamu udah terbiasa tidur jam 12 malam, dipaksa berusaha tidur jam 9 malam kamu nggak akan bisa. Biasanya kamu tetap akan tidur hingga mencapai atau melebihi jam 'normal' kamu.
Hal yang perlu kamu usahakan adalah jangan begadang melewati jam 2-4 pagi. Hal ini berhubungan dengan Circadian Rhythm. Circadian rhythms adalah kunci yang menjelaskan fenomena siklus bangun-tidur kita. Kalo kamu masih bangun ketika jam 2-4 pagi, tubuh kamu akan terasa lelah dan ngerasa ngantuk seharian. Nggak cuman itu, dampak buruk seperti obesitas, resiko serangan jantung, hingga penurunan memori bisa terjadi, loh!
Untuk kamu yang suka terjaga malam hari, kamu boleh nyicil buat membayar hutang tidur ideal berkisar 8-10 jam. Kamu bisa tidur siang di jam 1-3 siang atau sehabis pulang sekolah. tidur siang sendiri juga memiliki manfaat yang bagus untuk tubuh, loh. Menurut dr. Mira Irmawati SpA(k), konsultan klinik tumbuh kembang anak, tidur siang juga memiliki manfaat lain. “Tidur siang memang bisa membantu meningkatkan stamina, emosi, dan konsentrasi. Bahkan hanya 30 menit aja, tubuh bisa kembali segar setelah lelah beraktifitas,” ujarnya.
Selain itu, kamu bisa ikutin pola tidur normal mulai dari jam 10 malam sampai jam 5 pagi. Atau jam 12 sampai jam 5 pagi dengan catatan diselingin tidur siang terlebih dahulu. Keduanya sama-sama memiliki dampak yang baik kok. Asal tetap menjaga ritme dan tidak terlalu sering kurang tidur atau kelebihan tidur. Walaupun awalnya susah, setelah terbiasa dijamin tubuh kita akan lebih segar dan bugar.
Source: Sleepnation, Huffingtonpost, Time
Editor: Fanny