Liburan ke Jepang dengan budget minim sudah bukan mimpi lagi. Sebab, di sana semakin banyak fasilitas yang ramah backpacker. Salah satunya menginap murah di Net Maru, sebuah internet cafe di Tokyo dan Osaka. Tempat untuk tidur, mencuci baju, mandi, sampai masak makanan sendiri, semua ada di sana.
Menyusun itinerary atau rencana perjalanan sebelum berlibur berguna agar trip kita menjadi lebih teratur. Sayangnya, nggak semua orang bisa membuat itinerary dengan rapi. Jangan bingung, sekarang ada solusinya! Banyak aplikasi yang tersedia di smartphone untuk memudahkanmu bikin itinerary yang menarik! Check these out!
Saat di New Zealand kemarin, para Alpha Zetizen juga mengunjungi Museum of New Zealand Te Papa Tongarewa lho. Museum megah di tengah kota Wellington ini berisi sejarah dan seluk-beluk Selandia Baru. Dalam bahasa Maori, Te Papa Tongarewa berarti tempat penyimpanan harta karun. Benar aja, museum ini emang menyimpan ribuan harta karun Selandia Baru. Pada awal kunjungan, mereka dibagi menjadi beberapa kelompok. Masing-masing kelompok dipandu seorang guide Te Papa Museum.
Sekarang, kalian nggak perlu khawatir lagi main trampoline di bawah panas matahari. Sebab, taman trampoline dalam ruangan bernama Bounce Street Asia di Jakarta ini jadi taman trampoline pertama di Indonesia. Penasaran? Simak ulasan tempat hangout seru ini, ya!