zetizen

Kata Cowok: Di Balik Jawaban “Terserah” Cewek, Ada Perang Dunia Ketiga!

Ramalan

Zetizen.com - Ditanya mau makan apa, jawabnya 'Terserah'. Ditanya mau ke mana, jawabnya 'Terserah' lagi. Eh, giliran diajak makan di kaki lima, bete! Yap, begitulah sikap kebanyakan cewek yang hobi jawab "Terserah" kalau ditanya. Jawaban jitu bagi para cewek ini justru membuat cowok uring-uringan, lho. Apalagi, kalau si cowok nggak menangkap sinyal di balik jawaban "Terserah" si cewek, pasti bakal diprotes, "Duh, kamu kok nggak peka, sih?" Nah, buat para cewek, baca curhatan cowok-cowok ini, yuk!

 

Ketika cewek bilang "Terserah". Credit: photograph

 

Achmad Ghiffari (16) SMAN 8 Ternate

That's the reason why i chose to be single since last year! Pengalamanku, mantanku jarang menjawab "Terserah" meskipun pernah, sih, sesekali. Tapi aku masih bisa memaklumi selama masih dalam batas wajar. Kan, hampir semua cewek punya sifat manja yang pengennya dimengerti terus. Kita, para cowok, bisa belajar untuk memahami sikap cewek tersebut. Asalkan, ceweknya juga bisa mengerti kami dengan terbuka jika ada keinginan atau masalah. Jangan langsung marah-marah kalau kami nggak menangkap 'sinyal' kalian!"

 

Hafiz Adinata Putra (17) SMA Labschool Unsyiah Banda Aceh

“Pesan buat para cewek, jangan suka bikin kode-kode yang sulit dimengerti, ya! Mungkin tujuannya mancing cowok supaya bisa peka, kalian harus sadar bahwa nggak semua cowok bisa langsung paham sama maksud 'kode' kalian. Supaya masalah nggak tambah rumit, jangan malu buat berkata jujur soal apa yang lagi ganggu pikiran kalian. Kalau kalian nggak mengerti kami, dijamin hubungan nggak akan bertahan lama!"

 

Seno Bagaskoro (16) SMAN 5 Surabaya

“Banyak kenali pasanganmu. Pacaran itu kan hubungan milik berdua. Artinya, senang berdua, sedih juga berdua. Pada prinsipnya, pacaran itu harus saling membahagiakan satu sama lain dengan cara yang positif. Pacaran itu harus saling 'blak-blakan' dan nggak perlu jaim. Sayangnya, cewek jaman sekarang lebih sering ngambekan' dan sedikit-sedikit ngomong 'Terserah'. Aku suka mengerti dan mengalah kalau keadaanya cewek itu lagi PMS. Tapi, apa iya PMS-nya setiap hari? Nggak mungkin, kan? Hehehe."

 

Aldi Madani (16) SMAN 1 Makassar

“Kalau ditanya soal perasaan, aku pasti sebel banget! Giliran aku tanya maunya apa, dia diam aja. Giliran aku pilih jawabannya, jadi salah lagi. Tapi emang hampir semua cewek kayak gitu sih, jadi dimaklumi aja kali, ya? Solusinya, kalau dia lagi bilang 'Terserah,' kita ajak bercanda aja sampai mood-nya oke lagi! Pasti deh setelah itu cewek akan lebih enak untuk diajak ngobrol."

 

Kalvin Balya (17) SMAN 31 Jakarta

“Solusi dari menghindari kalimat 'Terserah' cewek adalah berunding! Yap, sebelum ngajak doi jalan, makan, atau nonton bareng, aku akan berunding sama dia. Hal ini supaya aku bisa tahu kesukaan dia apa. Contohnya, setelah tahu dia suka film action, aku akan ajak dia nonton film action terbaru yang ada di bioskop. Jadi, sebelum dia jawab 'Terserah' pas ditanya mau nonton apa, kita udah bisa tahu jawaban terbaiknya, deh!"

 

Rafi Fakhri (16) SMAN 81 Jakarta

“Aku akan lebih menghargai pacarku kalau dia bicara jujur, tanpa kode-kodean apalagi jawaban 'Terserah.' Lagipula, kita bukan anak kecil lagi yang berkomunikasi dengan bahasa isyarat, kan? Jujur, kalau dia bilang 'Terserah,' aku pusing banget. Aku jadi serba salah dalam bertindak. Aku bukan peramal yang bisa tahu isi hati cewek seperti apa. Buat para cewek, ngomong terus terang aja kalau ada masalah. Bicarakan baik-baik dengan pasangan kalian tentang apapun yang mengganggu pikiran kalian, oke?"

 

Dalam hubungan, kita nggak boleh hanya memikirkan perasaan diri sendiri aja, lho. Kalau kamu ingin dimengerti, belajarlah dulu untuk mengerti pasanganmuYou're lucky enough jika kamu punya pasangan yang perhatian dan peka sama keinginanmu, tapi kalau nggak? Well, nggak semua cowok bisa seromantis cowok-cowok di drama Korea, lho. Karena itu, utarakan keinginanmu secara jelas dan kurang-kurangi jawab 'Terserah' tiap ditanya!

 

Edited by Mesha Mediani