Zetizen.com – Layanan streaming Netflix semakin memperluas jangkauannya. Setelah sukses dengan Drama Jepang Good Morning Call, Netflix akan merilis Drama Korea berjudul Love Alarm (좋아하면 울리는). Drama ini diangkat dari webtoon berjudul sama karya Kyi Young-chon, salah satu kartunis ternama di Korea Selatan. Rencananya, Love Alarm berjumlah 12 episode.
Love Alarm bercerita tentang seorang software developer. Dia merilis sebuah aplikasi untuk mengetahui siapa yang menyukainya dalam jarak 10 meter. Dengan ide cerita yang cukup unik, nggak heran kalau Netflix mau mendanai. Produser yang digandeng pun adalah Lee Jae-moon, sutradara di balik kesuksesan Drama Korea Signal dan Mi-saeng (An Incomplete Life). Selain itu, Young-chon juga akan dilibatkan secara intense.
‘‘Kami ingin Love Alarm bisa menciptakan emosi yang nyata dengan sentuhan visual yang merefleksikan imajinasi Chon saat membuat webtoon-nya. Dengan melibatkan Chon, kami berharap cerita yang sangat imajinatif ini bisa bertransformasi menjadi Drama Korea terbaik untuk 86 juta penonton Netflix di seluruh dunia.’’ – Erik Barmack, VP of International Originals Netflix
Sampai saat ini, pemain Love Alarm belum ditentukan. Tapi, rencananya, Drama Korea original pertama dari Netflix ini tayang pada 2018. Sementara itu, kamu bisa nonton drama Jepang Good Morning Call (watch on Netflix now) yang akan segera dibuat season keduanya.
*Pssst... Nggak ada salah nge-spam Netflix mulai sekarang. Siapa tahu keinginanmu dikabulkan.
Source: Variety