Zetizen-Lagi-lagi Luther (Tom Hopper), Diego (David Castaneda), Allison (Emmy Raver- Lampman), Klaus (Robert Sheehan), Five (Aidan Gallagher), Ben (Justin H. Min), dan Vanya (Ellen Page) harus menghadapi hari kiamat. Setelah "meloncat" untuk menyelamatkan diri bersama Five, keluarga Hargreeves ini terdampar di tahun 60- an. Sayangnya, mereka datang terpisah sehingga Five harus mencari mereka satu demi satu untuk misi menyelamatkan dunia dari kehancuran (lagi).
Dengan misi yang sama, umbrella academy season dua ini jadi terkesan kurang exciting. Kiamat lagi, kiamat lagi. Tapi, kalau sudah nonton, season dua serial TV yang diadaptasi dari graphic novel karya musisi rock Gerard Way ini justru berbobot banget! Kehidupan baru Klaus dan Vanya menunjukkan bagaimana LGBT dilarang keras pada 1963. Sementara itu, Allison terlibat dalam gerakan kulit hitam yang meminta kesetaraan.
"Tujuannya memang untuk lebih step it up tanpa kehilangan unsur yang membuat serial tentang family dysfunction ini menghibur," ungkap creator Steve Blackman kepada Business Insider. "Kami melakukan banyak research, khususnya untuk adegan sit-in (bentuk protes masyarakat kulit hitam seperti yang dilakukan Allison). Kami ingin terasa nyata dan menunjukkan kisah sebenarnya dari ketidakadilan rasial di masa inimbuhnya.
Ternyata, mengusung isu yang lebih kompleks ini direncanakan Blackman sejak menggarap season pertama. Meski season ini masih tentang hari kiamat, penonton diberi alasan yang masuk akal. You'll go: "Oooh... pantesan." Jadi, jangan skeptis dulu. Sebab, di balik misi hari kiamat, kita jadi tahu bahwa anak-anak umbrella academy ini punya kekuatan lain yang mereka pelajari sedikit demi sedikit (maklum, pelatihan dari ayahnya belum selesai). Kita juga tahu ada anak-anak hebat lain selain keluarga Hargreeves.
"Di dunia pertelevisian, menambah karakter baru itu penting. Lila was a lot of fun karena menurut komiknya, ada 43 wanita yang melahirkan 43 anak dengan superpower. Menyenangkan sekali bisa bertemu salah satu anak itu tahun ini," tutur Blackman. Dia juga mengungkapkan bahwa nggak menutup kemungkinan ada anak-anak lain di season berikutnya.
Loh, ada season tiga? "Belum tahu sih. Tapi, kalau ada, aku tahu mau membuat cerita seperti apa," jawab TV writer asal Kanada itu. Kalau melihat popularitas Umbrella Academy, ada kemungkinan serial ini diperpanjang oleh Netflix. Apalagi, saat ini Gerard Way sedang menggarap graphic novel volume keempatnya. "Jadi, selama Gerard punya ide untuk cerita selanjutnya, aku rasa kita bisa (membuat serial TV- nya) sampai season empat." katanya.
Umbrella Academy season dua terdiri atas sepuluh episode. Meski soundtrack nya nggak se-memorable season sebelumnya, adegan pertarungan keluarga Hargreeves dengan musuh-musuhnya masih seru untuk disimak. Kalau sudah nonton sampai habis, siap-siap dibikin semakin penasaran ya! Sebab, mereka akhirnya bisa kembali ke 2019. Tapi... What are their dad and Ben doing there? (c20/rat)
Zetizen-Akhir Juli lalu, pencinta Drama Korea dihebohkan dengan kabar bahwa Kim Ji-won akan beradu peran dengan JI Chang- wook. Rencananya, mereka bermain dalam drama pendek City Couple's Way of Love produksi KakaoTV. "Keterlibatan Kim Ji- won sedang didiskusikan," respons agensi Ji-won, SALT Entertainment. Pihak Chang- wook pun mengungkapkan bahwa mereka sedang me-review tawaran tersebut.
Tapi sebenarnya, selain kehebohan karena dua aktor papan atas ini belum pernah bermain bersama, fans sangat excited dengan kembalinya Kim Ji-won ke layar kaca! Sebab, aktris kelahiran Oktober 1992 itu terakhir bermain dalam Arthdal Chronicles (tvN) pada 2019 yang bggak terlalu sukses.
Nah, kalau dipasangkan dengan Ji Chang- wook yang saat ini sukses dengan Backstreet Rookie (SBS), fans berharap City Couple's Way of Love juga akan sukses. Apalagi, drama tersebut akan disutradarai Park Shin- woo yang menggarap It's Okay to Not Be Okay (tvN). Rencananya, drama pendek ini terdiri atas 12 episode dengan durasi 25 menit. Aduh, sudah nggak sabar menunggu comeback Ji-won November nanti!
Selain itu, tahun ini Lee Seung-gi juga come back lewat Drama Korea berjudul Mouse. Dia akan berperan sebagai polisi newbie yang hidupnya berubah drastis setelah bertemu psikopat yang mengguncang negara. Setelah bermain dalam Vagabond (2019) bersama Suzy, fans sudah nggak sabar menunggu Seung-gi beraksi lagi nih!"
Selain itu, Mouse digadang-gadang sebagai drama psikopat yang berbeda dari yang lain. Sebab, dalam Mouse, seorang psikopat bisa diketahui dengan melakukan tes DNA pada janin saat di dalam kandungan. Jadi, masalahnya adalah, apakah kamu akan melahirkan anakmu saat tahu kalau dia adalah psikopat? Hmmm... Ide cerita yang unik nih! (c20/rat)