Are You a Zetizen?
Show Menu

The Way to Survive During Internship

Abiyoso Mg Abiyoso Mg 02 Feb 2023
The Way to Survive  During Internship

Zetizen - Program internship jadi salah satu hal yang dianggap prestise. Sebab, kamu bakal dapat kesempatan dan pengalaman baru untuk eksplorasi banyak bidang di dunia kerja. Meski menjadi sesuatu yang menyenangkan, nyatanya nggak sedikit pemagang yang merasa terjerat di tempat kerjanya, lho. Nah, beberapa hal berikut perlu kamu ketahui sebelum memutuskan mengikuti program internship. (arm/c12/lai)

Know About It!

Internship merupakan proses pelatihan kerja untuk menerapkan keilmuan atau kompetensi yang didapat selama menjalani masa pendidikan. Program Magang juga telah diatur dalam UU Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan sebagai perlindungan bagi pemagang. Sebab, sering kali internship dimanfaatkan perusahaan untuk mendapatkan tenaga kerja murah. Salah satu yang perlu diingat sebagai pemagang, kamu berhak mendapat uang saku dan pemenuhan atas hak-hak lain.

Rights and Obligations

Ada hak-hak yang perlu kamu pahami agar terhindar dari eksploitasi pekerjaan seperti dipekerjakan dengan upah rendah atau beban kerja yang terlalu berat. Pertama, harus ada perjanjian tertulis antara pemagang dan perusahaan. Kalau nggak ada, kamu bakal susah untuk membela hak dan kewajibanmu. Dalam kontrak tersebut, harus tercantum pula jumlah uang saku yang layak, beban kerja yang jelas, jaminan sosial tenaga kerja, proses mentoring yang membangun, serta sertifikat magang.

Do and Don’t

Jangan malu untuk bertanya! Selain untuk mendapatkan kepastian, bertanya bisa meminimalkan terjadinya kesalahan. Eitss, jangan terlalu sering bertanya hal-hal kecil yang bisa kamu cari tahu sendiri, ya. Kamu juga perlu memberikan kesan yang baik dengan bersikap ramah dan berpenampilan rapi. Don’t be spoiled! Apalagi kalau kamu malas-malasan dan nggak berinteraksi dengan karyawan lain. Siap-siap aja kamu akan kehilangan respek dari senior.

Ups and Downs

Suka duka selama Magang itu wajar. Salah satunya dalam hal membangun relasi, yang tentu nggak mudah. Kamu perlu memahami karakter setiap orang agar gampang beradaptasi. Belum lagi kalau nggak ada pekerjaan yang dikerjakan, sedangkan jam pulang masih lama. Kamu akan merasa bosan dan sepi. Nah, kalau mahasiswa biasanya akan merasa sulit dalam hal membagi waktu antara pekerjaan dan kuliah.

Benefits of Internship

Salah satu tujuan mengikuti internship adalah pengalaman yang bisa dicantumkan dalam curriculum vittae. internship jadi tempat kamu bertemu dengan orang-orang baru yang bisa membuka pintu menuju peluang pekerjaan, ide, dan jaringan lebih luas. Kamu juga dipaksa untuk keluar dari zona nyaman dan jadi mandiri. Pengalaman internship bakal memudahkanmu memahami bagaimana menapaki jenjang karier selanjutnya di dunia kerja.

Result

>6 internship kamu masih worth it kok buat dilanjutin. Capek itu wajar, tapi jangan sampai nyerah ya. Coba deh ingat-ingat alasan awal ikut internship. Pertimbangkan pula manfaat yang kamu peroleh saat magang. Yuk, kuatin mental dan perbanyak sabar! Sebab, di mana pun pasti ada yang namanya konflik. Akan selalu ada orang-orang yang nggak selaras dengan jalan pikiran kamu, tinggal bagaimana kamu menyikapi hal tersebut. Yang terpenting adalah kamu masih bisa enjoy sama pekerjaanmu.

<6 Kamu merasa tertekan saat magang? Mungkin kamu berada dalam lingkungan yang toxic. Entah adanya orang yang selalu menyalahkan pekerjaanmu, overwork, underpaid, atau bahkan tidak mendapat feedback apa pun. Remember, anak Magang berhak mendapat uang saku. Kalau sudah begitu, kamu boleh kok keluar, it’s okay. Kamu bisa mundur pelan[1]pelan sambil menyusun rencana dan maju lagi di tempat lain. Good luck! (arm/c12/lai)

RELATED ARTICLES

Please read the following article