Are You a Zetizen?
Show Menu

5 Aksi Yang Wajib Dilakukan Pemuda Masa Kini

Zetizen Zetizen 21 May 2016
5 Aksi Yang Wajib Dilakukan Pemuda Masa Kini

Zetizen.com - Selamat Hari Kebangkitan Nasional! Yap, 20 Mei 108 tahun yang lalu, organisasi Pemuda Budi Utomo didirikan dengan semangat untuk mencerdaskan bangsa Indonesia kala masa penjajahan Belanda. Nggak hanya itu, mereka juga nggak ragu bertempur melawan penjajah demi kemerdekaan bangsa, lho. Tapi sekarang, giliran perjuangan demi kemerdekaan moral bangsa yang harus dilakukan Pemuda kayak kamu. Nggak perlu susah-susah, kamu bisa berjuang mulai dari hal yang sederhana, tapi penuh manfaat. (yud/ver)

Konsisten Taati Peraturan

Katanya sih, tantangan tersulit adalah mengalahkan diri sendiri. Makanya, mulai deh disiplinkan diri dengan konsisten menaati peraturan dimana pun kalian berada. Contohnya ketika di jalan raya, kalian harus mentaati peraturan lalu lintas. Sebab, pelanggaran nggak cuma membahayakan si pelaku, tapi juga orang lain. Nggak usah takut, aksi keren seperti ini tentunya bakal jadi panutan dan ditiru orang lain kok.

Menyontek? Big No!

Saat ujian, kalian dituntut untuk nggak tengok kanan kiri buat lihat jawaban teman. Well, larangan menyontek jelas punya manfaatnya loh. Pertama, kalian dilatih untuk percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki. Dan yang paling penting, melatih kejujuranmu. Saat kalian berhasil mencontek, bukan guru saja yang kalian bohongi, tapi orang tua serta diri kalian sendiri juga dibohongi. Jangan sampai aksi ini kamu banggakan dan berlanjut sampai dewasa, ya!

Good Attitude

Punya ilmu dan keahlian segudang juga harus dibarengi dengan sikap yang baik tuh. Biasakan untuk bersikap ramah, sopan, dan menghargai siapapun yang kamu temui. Misalnya dengan nggak membuang sampah di pinggir jalan meskipun setiap hari ada petugas kebersihan yang bertugas. Soalnya, untuk mendapat respect dari orang lain, kamu harus terlebih dulu menghargai orang tersebut.

Jangan Ragu Menegur Yang Salah

Kalau udah merasa dirimu cukup baik, jangan tinggal diam kalau lihat ada yang melakukan pelanggaran dong. Kamu bisa menegur dan mengajak melakukan hal yang sesuai dengan peraturan. Hal ini penting, sebab toleransi dan sikap cuek pada pelanggar bisa bikin jumlah pelanggaran meningkat dan jadi hal yang biasa di masyarakat. Wah, jangan sampai deh!

Cintai Produk Dalam Negeri

Produk buatan luar negeri emang bagus, tapi kualitas produk lokal juga nggak kalah keren kok! Kalau kalian ngaku cinta Indonesia, pakai dong brand lokal. Inovasi produk yang makin bervariasi bikin kamu punya banyak pilihan. Selain memajukan perekonomian negeri sendiri, pemakaian produk lokal juga bisa membantu brand lokal makin dikenal. Siapa tahu, bisa jadi go Internasional?

So, yuk tunjukkan aksi positif kamu untuk negeri Indonesia tercinta. Selain buat negara, aksi positif juga bisa mengirim kamu jalan-jalan ke New Zealand bareng Zetizen seluruh Indonesia. Caranya, buat akun dan kumpulkan poin sebanyak-banyaknya di situs zetizen.com. Lalu upload foto dan cerita aksi positif kalian. Lima akun terpilih dari tiap provinsi di Indonesia akan diberangkatkan ke New Zealand akhir tahun ini. Jadi, buruan ikutan dan bikin Tim Zetizen yakin untuk memilih kamu, ya!

RELATED ARTICLES

Please read the following article