Are You a Zetizen?
Show Menu

Dua Generasi Menyatu Dalam RJF 2016

Zetizen Zetizen 21 Jun 2016
Dua Generasi Menyatu Dalam RJF 2016

 

Zetizen.com – Untuk keenam kalinya, pegelaran musik jazz di bulan suci Ramadhan Jazz Festival (RJF) kembali digelar, Sabtu (18/6). Bertempat di pelataran Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakarta, RJF 2016 hadir dengan tajuk “De Harmoni”.  Penasaran dengan keseruan acara ini? Check this out, guys!

Komunitas Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) dan Wartajazz emang nggak pernah kehabisan ide untuk merangkai RJF dengan apik. Tahun ini, mereka bahkan menghadirkan musisi senior sekelas Fariz RM sebagai salah satu pengisi acaranya. Wih!

Pemilihan bintang tamu tentu bukan tanpa alasan. Panitia mempunyai visi untuk menyatukan generasi tua dan muda dalam acara RJF tahun ini. “Kami (panitia, read) ingin anak muda bisa menghormati musisi senior. Maka kami mengundang bintang tamu yang spesial,” ujar Deo Saputra, Ketua Pelaksana RJF 2016.

 

Fariz RM Freedom Trio on stage! Foto: Gilang/Zetizen Team

 

Acara dimulai pukul 21.00 setelah ibadah sholat tarawih selesai. Antusias pengunjung sudah terlihat ketika open gate. Makin ramai, penampillan Merah Band sukses membuka acara di segmen pertama. Meskipun venue sempat dirintik gerimis hujan, pengunjung tetap stay di depan panggung tuh, guys. 

 

Shena Malsiana tampil apik dengan suara jazzy nya. Foto: Gilang/Zetizen Team

 

Penonton makin berbaur ketika Fariz RM Freedom Trio membawakan lagu Sakura dan Barcelona.  Fariz Rm bahkan sempat menyapa penonton dengan hangat. “Saya senang berada di sini. Kebersamaan antar generasi sangat terasa,” ujarnya di atas panggung. Selanjutnya, giliran Shena Malsiana yang membawakan lagu Shake It Off dari Taylor Swiff dengan aransemen jazz yang asik.

Memasuki pukul 23.00 suasana semakin  meriah. Barry Likumahuwa dan Ecoutez makin membawa pengunjung merapat ke depan stage. RJF 2016 akhirnya ditutup dengan penampilan Maliq and D’essentials dengan lagu "Pilihanku".

 

Barry Likumahua turut tampil menghibur penonton. Foto: Gilang/Zetizen Team

 

RJF memang selalu punya pengunjung setia. Salah satunya Yura Nada, mahasiswa Binus University yang udah datang untuk kedua kalinya "Tahun ini RJF beda, bintang tamunya keren dan lebih berasa jazz-nya,” katanya. By the way,  konsep penyediaan tiket RJF juga menarik lho. Sebab, pengunjung tidak dikenakan biaya secara komersil. Untuk hadir ke RJF, pengunjung hanya diminta melakukan donasi dalam bentuk infaq, menyumbang buku, atau ikut mendonorkan darah. Unik, kan?

 

Closing RJF oleh Maliq and D'essentials. Foto: Gilang/Zetizen Team

 

Yap, kegiatan RJF 2016 jadi salah satu kegiatan yang sangat inspiratif. Sambil  menikmati alunan musik jazz, kamu juga bisa beramal di bulan Ramadhan ini. We’ll see you at RJF 2017, guys! (hth/ver)

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article