Are You a Zetizen?
Show Menu

Make-up 101: Retro Look. Klasik, tapi Nyentrik

Narendra Mg Narendra Mg 11 Feb 2022
Make-up 101: Retro Look. Klasik, tapi Nyentrik

Sempurnakan Tampilan Jadulmu!

Zetizen-Riasan aja nggak cukup untuk menonjolkan retro look-mu. Kamu juga perlu memperhatikan penampilan dari kepala hingga ujung kaki. Nih, beberapa item yang bisa kamu gunakan untuk memaksimalkan tampilan retro. It’s time to mix n match! (arm/c12/lai)

Silky Scarf
Scarf menjadi item ikonik dalam retro style. Selain diikat di dagu, kamu bisa mengenakannya sebagai bandana. Kenakan scarf berwarna senada dengan dress biar eye-catching. Kalau dress-mu polos, pakailah scarf bermotif. Motif polkadot bisa jadi pilihan yang tepat untuk menambah kesan retro.

Big Wavy Hair
Rambutmu lurus dan tipis? No worries! Kamu bisa menggunakan catokan atau rutin menggunakan rol rambut untuk menciptakan curly hair. Dengan begitu, rambutmu akan terlihat lebih bervolume. Kamu juga bisa menambah volume pada bagian atas agar lebih tinggi dan glamor. Jangan lupa semprotkan hair spray biar gelombang rambutmu tahan lama!

 

Zetizen-Retro look is back! Yap, tren make-up dengan hasil retro sepertinya nggak ada matinya. Retro look kembali booming nih. Para make-up enthusiast meramaikan tagar retro look di TikTok dengan mengkreasikan riasan wajah tersebut. Di dunia tata rias, make-up retro disebut juga riasan pinup girl. Meski jadul, retro make-up look tetap terlihat menawan dan cocok diaplikasikan untuk acara tertentu.

’’Tren make-up dan fashion itu kan memang berputar terus, ya. Nah, sekarang banyak generasi muda yang baru find out kalau retro look itu unik, tapi keren,’’ tutur Mesha Nadia, make-up enthusiast dan kreator konten TikTok.

Ciri khas retro look terletak pada bentuk alis, eye shadow, dan warna lipstiknya. Keep it flawless! Gunakan concealer dan foundation dengan coverage tinggi agar riasanmu tetap matte. Selain itu, pilih contour wajah dan blush on yang tegas untuk membuat wajah terlihat tirus. FYI, bentuk alis pada 1980–1990-an cenderung tipis, tetapi mampu membentuk dimensi wajah. Berbeda dengan bentuk alis modern make-up yang lebih natural.

Sapukan eye shadow berwarna lembut pada kelopak mata untuk memberikan kesan klasik. Jangan lupa menambahkan winged eyeliner pada sudut mata. Bulu mata tebal juga nggak boleh kelewat. Last thing, red lipstick is a must! Nggak cuma memberikan kesan klasik, pilihan warna merah menyala dapat menguatkan karakter riasan dan membuatmu lebih berani

’’Tipsnya, coba research look make-up jadul. Kalau aku sih lihat foto mamaku pas zaman dulu. Atau nggak gitu, ya dari film-film tahun
1980–1990-an, terus dikreasikan deh. Jangan takut buat bereksperimen, ya! Soalnya banyak banget yang mau mulai make-up, tapi
takut latihan dan bereksperimen,’’ imbuhnya.

Selain menonjolkan ciri khas retro look di atas, kamu bisa menyempurnakan tampilan jadulmu dengan aksesori, outfit, dan hairstyle yang mendukung. ’’Make-up retro sebenarnya nggak terlalu berbeda jauh sama modern make-up sekarang. Jadi, kalau fashion dan aksesori kalian mendukung, pasti terlihat lebih menonjol retro look-nya ,’’ tandas Mesha. Let’s create! (arm/c12/lai)

 

Eye-cat Sunglasses
Salah satu kacamata yang wajib ada di koleksimu. Desain mata kucing pada ujung frame dapat menonjolkan tulang pipi dan membuat wajahmu makin
menarik. Well, kamu tetap bisa memilih kacamata yang paling cocok dengan bentuk wajahmu kok. Cukup pastikan kacamata yang dipilih nggak menutupi seluruh bagian wajah.

Vintage Midi Dress
Midi dress sangat cocok untuk gaya retro. Kamu bisa menggunakan midi dress polos atau midi dress dengan motif polkadot, floral, hingga tartan. Potongannya yang nggak terlalu panjang memberikan kesan manis. Model seperti itu juga bisa menutupi bagian betis yang tampak besar dan memberikan ilusi tubuh lebih berisi.

Wedges Heels
Jangan asal memilih wedges! Pilih wedges bergaya retro. Misalnya, wedges dengan heels rendah dan desain open-toed. Selain menambah kesan retro, wedges seperti itu akan membuatmu tetap nyaman berjalan.

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article