Are You a Zetizen?
Show Menu

MIddle Length Hair ala Aktris Korea

Abiyoso Mg Abiyoso Mg 29 Dec 2022
MIddle Length Hair ala Aktris Korea

Zetizen-Buat yang ingin tampil beda dan fresh, potongan rambut ini wajib dicoba. Yap, middle length Haircut atau potongan rambut sebahu ini juga jadi langganan aktris Korea Selatan loh. Terbukti, beberapa drama Korea yang booming kerap menampilkan aktrisnya dengan Haircut ini. Kak Erwan, hair dresser influencer asal Bali, siap memberi guide potongan rambuh middle length Haircut yang cocok untukmu! (lia/c20/dhs)

Pemeran utama ini terkenal dengan tampilannya yang selalu elegan di umur yang nggak muda lagi. Middle length Haircut semakin mendukung karakternya yang dinamis. Potongan ala Sun-woo ini cocok untuk bentuk wajahnya yang sedikit bulat. ’’Tambahan poni panjang bisa membingkai bentuk wajahnya. Jadi, cocok untuk yang ingin lebih keliatan tirus,’’ ujar Erwan.

Untuk belahan rambutnya, bisa pilih dua sekaligus. Sebab, middle length Haircut dr Ji ini bisa diaplikasikan dengan belahan rambut tengah atau samping. Buat yang mempunyai jenis rambut lurus, potongan jenis ini bisa banget untuk dicoba. Kalau bosan, tinggal ikalkan sedikit di bagian bawah untuk menimbukan kesan lebih bervolume.

Setuju nggak kalau pacar Kapten Yoo Shi-jin ini selalu berpenampilan simple dan fresh di setiap episode? Middle length Haircut ala Kang Mo-yeon ini semakin cute dengan tambahan poni tipis menutupi dahi. ’’Buat yang punya masalah penipisan di bagian depan rambut dan memiliki dahi lebar, Haircut ini bisa jadi penyelamat. Selain akan membingkai wajah jadi lebih ramping, rambut bagian depan akan terlihat lebih ringan,’’ ungkap Erwan.

Potongan sebahu dengan model collar length Haircut ini terlihat sangat simpel dan rapi. Pemilik rambut lurus dan tipis akan sangat cocok mencoba Haircut jenis ini karena tiap layer yang dibentuk akan meninggalkan kesan bervolume dan mengembang.

Walaupun Choi Ae-ra sering gonta-ganti style rambut, full fringe alias poni penuhnya nggak pernah ketinggalan. Potongan rambut sedada ini semakin mendukung perannya yang centil dan cheerful. ’’Untuk pemilik wajah lonjong atau panjang, middle length Haircut milik Ae-ra akan membuat bentuk wajahmu lebih proposional apalagi dengan jenis rambut yang bergelombang atau lurus,’’ tutur Erwan.

Buat yang sebel dengan jenis poni ikal, nggak usah khawatir karena poni penuh akan tetap cocok untuk segala jenis rambut seperti milik Ae-ra. Kalau susah diatur, cukup catok bagian ponimu. Hal ini menjadi solusi bagi pemilik rambut ikal natural atau beach wave agar lebih terlihat chic.

Penampilan fresh Ra Eun-ho di drama School 2017 cocok dengan karakternya yang ceria dan penuh semangat. Middle length Haircut sebahu ini benar-benar membuatmu tampil imut layaknya anak[1]anak SMA di Korea Selatan. Potongan ini juga cocok buat kamu yang memiliki jenis wajah segi tiga terbalik.

’’Dengan poni yang memanjang di dua sisi, bisa membingkai dahi atau tulang pelipis yang lebar. Bisa juga dikombinasikan dengan belah tengah maupun ke samping,’’ ujar Erwan. Bagi yang memiliki jenis rambut bergelombang, potongan sederhana tanpa perlu banyak layer tetap akan memberikan lekuk halus di wajahmu. Untuk jenis rambut lurus, penambahan layer akan membuat wajahmu menjadi lebih seimbang.

Zetizen-Imbauan untuk di rumah aja membuat kita harus pintar[1]pintar hair treatment sendiri. Jangan sampai di rumah malah membuatmu malas, hingga mengabaikan keadaan rambutmu. Hair dresser pemilik akun Instagram @Irwant_ Erwan bakal bagi tip menjaga rambutmu tetap sehat meski di rumah. (lia/c20/dhs)

’’Selama di rumah aja jadi kesempatan untuk mengistirahatkan rambut dari produk-produk yang mempunyai efek samping bagi rambut. Salah satunya, hair coloring dan bleaching. Rambut kita juga butuh waktu untuk bernapas dari bahan[1]bahan kimia agar elastisitas dan kesehatannya tetap baik.”

’Banyak bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk membuat masker agar rambut tetap sehat. Kamu bisa pakai alpukat, lidah buaya, madu, pisang, hingga minyak kelapa untuk bahan masker rambut. Di internet juga banyak resep DIY masker alami untuk rambut. Selain mudah ditemukan dan murah, ini bisa jadi alternatif buat kamu yang biasa melakukan hair mask di salon.’’

’’Nggak ada alasan untuk malas mencuci rambut selama di rumah aja. Walaupun nggak ke mana-mana, tetap aja secara alami rambutmu akan mengeluarkan minyak yang membuat rambutmu lepek bahkan sampai gatal. Cuci rambut dengan air dingin juga lebih sehat karena bisa menjaga kekuatan akar rambut dan bikin rambutmu tetap berkilau.’’

’’Banyak hair dresser atau hair stylist yang memberikan konsultasi untuk kamu yang punya masalah dengan rambut. Sebab, kadang kita memang bingung menentukan produk mana yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan kulit kepala atau rambut. Daripada salah dan memperparah keadaan, konsultasikan saja kepada ahlinya dan sampai jumpa di salon!’’

RELATED ARTICLES

Please read the following article