Are You a Zetizen?
Show Menu

Otak Bekerja, Perut Tetap Terisi

Narendra Mg Narendra Mg 03 Jan 2023
Otak Bekerja, Perut Tetap Terisi

Zetizen-Belajar sambil ngemil bisa jadi kebiasaan baru yang bikin kita makin cepat menyerap informasi dari buku-buku pelajaran. Eit, tapi nggak semua camilan bisa kita jadikan teman belajar, loh. Nah, biar kamu bisa memilih snack yang tepat sesuai bidang yang sedang kamu pelajari, cek catatan Zetizen berikut ini, yuk! (c20/kch)

BELAJAR HITUNG-MENGHITUNG

Selain enak dan menyehatkan, cokelat bisa membantu kita mengerjakan tugas- tugas yang nggak biasa dilakukan otak, loh. Pernah ada survei yang diterbitkan British Media tentang kemampuan menghitung seseorang yang meningkat akibat diberi flavanols, salah satu senyawa dalam cokelat. Oh iya, biar lebih sehat, kamu bisa memilih dark chocolate sebagai alternatif karena dapat menurunkan tekanan darah dan berat badan.

BELAJAR GERAKAN FISIK

Dengan melakukan gerakan-gerakan fisik, tentu kamu bakal mengeluarkan lebih banyak keringat. Nah, setelah belajar gerakan-gerakan fisik, pastikan tubuhmu nggak mengalami dehidrasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang kaya air seperti semangka, belimbing, stroberi, dan jeruk. Selain menjaga cairan tubuh tetap terpenuhi, kamu bakal sehat dengan mengonsumsi buah-buahan ini!

BELAJAR KETERAMPILAN/HOBI

Kamu pasti nggak mau kan hasil keterampilan yang sedang kamu kerjakan terkena rempahan atau cairan dari makanan? Nah, karena itu, kamu perlu cari camilan yang kering dan nggak perlu digigit seperti popcorn! Siapa bilang popcorn cuma bisa dinikmati sambil menonton film? camilan yang satu ini tentu saja bisa jadi teman belajar yang nggak mengganggu fokusmu.

BELAJAR HAFALAN

Dikutip dari sebuah jurnal yang dirilis oleh British Psychological Society (BPS), mengunyah permen karet bisa membantu kita mengingat dan fokus lebih lama. Nah, selagi belajar hafalan, kamu pastinya nggak mau fokusmu terganggu karena harus mengambil camilan berkali-kali. Karena itu, kamu bisa coba menggunakan permen karet yang bisa membantumu tetap fokus selama kamu belajar materi-materi pelajaran.

Lebih Fokus berkat Ngemil

Zetizen-Saat lagi suntuk belajar, ngemil bisa jadi jalan keluar yang efektif untuk menghilangkan rasa bosan. Katanya, belajar sambil makan makanan kecil bisa meningkatkan fokus kita dan bikin informasi lebih gampang masuk ke otak. Benar nggak, sih? Tanya sama teman-teman Zetizen di samping ini, yuk! (c20/kch)

"Karena mata kuliahku kebanyakan berisi perhitungan dan rumus, jadi pikiranku suka capek dan nggak fokus waktu sudah di pertengahan jam belajar. Supaya bisa fokus lagi, aku biasanya ngemil makaroni pedas. Yah, karena aku suka makanan pedas, sih. Entah kenapa dengan rasa pedas itu, aku kerasa semangat dan bisa fokus kembali."

"Belajar sambil makan camilan sih sudah jadi kebiasaanku selama kegiatan belajar- mengajar daring. Akhirnya jadi kerasa kurang lengkap dan kurang nyaman kalau nggak ditemani camilan. Aku sih biasanya makan camilan berupa ciki-cikian. Nah, dari pengalamanku, belajar sambil ngemil bisa ningkatin motivasi, jadi nggak malas- malasan lagi, deh!"

"Aku tipe orang yang nggak bisa diam kalau lagi belajar. Jadi, aku sering banget ngemil cokelat. Terutama waktu belajar matematika dan fisika. Dari pengalamanku, cokelat terbukti bisa bikin mood naik dan nggak bosan belajar. Memang sih, kadang juga nggak konsen, tapi overall hal tersebut bikin aku tetap kuat dan semangat belajar meskipun mata sudah mulai ngantuk."

RELATED ARTICLES

Please read the following article