Are You a Zetizen?
Show Menu

Cantiknya Mirror Glazed Cake, Kue Shiny bagai Cermin

Ratih Mg Ratih Mg 08 Dec 2022
Cantiknya Mirror Glazed Cake, Kue Shiny bagai Cermin

Zetizen-Permisi, kue cantik mau lewat! Walaupun mungkin kamu bukan penggemar baking, kita semua setuju kalau kue cantik bisa bikin kita "menoleh". Apalagi, kalau kuenya shiny dan terkesan mewah. Bukan hanya tampilannya, rasa manis dari kue serta perpaduan berbagai rasa pasti bikin kamu ketagihan deh. Uniknya, ada satu kue yang punya penampilan cantik dan rasa yang enak. Apa itu? Yap, mirror glazed cake!

Kalau mendengar namanya, pasti bikin kita bertanya-tanya. Kue, tapi cermin? Kayak gimana tuh wujudnya? "Kue ini sangat unik karena shiny dan bisa digunakan untuk becermin, lho! Menariknya, kue ini bisa dibuat sesuai dengan warna kepribadian kita. Jadi, kalau kamu suka warna hitam, tapi suka style yang feminin, yang dipakai bisa hitam, pink, dan putih," tutur.

Florencia Gladys, owner dan pastry chef dari Le Gout Patisserie yang juga akrab disapa Flo. Mirror glaze adalah nama teknik dari Prancis glacage mirror, yakni sebuah teknik dekorasi kue dengan glaze atau lapisan cokelat yang mengkilat. Umumnya, basic kue yang digunakan adalah entremet atau mousse cake.

Mirror glazed cake ini nggak seperti kue pada umumnya karena kue ini merupakan edible art yang lebih light dan punya rasa yang enak. Bukan hanya tampilan, mirror glaze cake ini punya rasa yang menarik banget. Ada beberapa lapisan dan tekstur yang melengkapi kue ini seperti mousse, bolu, confit buah-buahan, dan bagian yang crunchy. Kita bisa merasakan berbagai macam tekstur dalam satu gigitan, nyam!

Penasaran nggak kenapa kue ini bisa dibuat untuk becermin? Sebab, gloss dari glaze bisa memantulkan cahaya. Untuk bisa memantulkan cahaya, permukaannya harus cukup halus dan rata. Dikutip dari Foodcrumbles, ada beberapa bahan yang berperan penting dalam pembuatan effect mirror seperti cokelat yang mengandung cocoa butter yang bisa membuat permukaan glossy karena mengkristalnya cocoa butter tersebut. Yang terpenting adalah kental manis yang menciptakan sifat reflektif pada glaze.

Untuk membuat mirror glaze cake nggak sulit, lho! "Pembuatan mirror glaze bakal terasa susah kalau belum biasa, pastinya segala hal itu 'bisa kalau terbiasa'. Asalkan kamu tahu teknik dan bahan yang benar, nggak susah kok!" ungkap Flo. Setelah dijelaskan Florencia, ternyata pembuatan mirror glazed itu nggak terlalu rumit, triknya adalah menggunakan alat yang sesuai dan mengolah bahan secara benar. Kita butuh beberapa bahan sebelum menciptakan mirror glaze yang shiny. Bahan utamanya adalah glucose syrup, gula pasir, air, gelatin, cokelat, kental manis, dan jangan lupa tambahkan elemen lain seperti pewarna makanan.

Florencia Gladys
Owner & partry chef of Le Gout Patisserie

Kamu bisa mengikuti langkah membuat mirror glaze cake berikut ini :

  1. Langkah yang dilakukan kali pertama adalah melakukan blooming gelatin ke air. Sambil menunggu gelatin bloom, air, gula, dan glucose syrup dipanaskan hingga mendidih.

     

  2. Setelah mendidih, tuangkan ke atas cokelat dan susu kental manis, lalu campur bersama gelatin. Setelah semua bahan telah tercampur, glaze di-emulsifier dengan hand blender.

  3. Campurkan dengan pewarna makanan sesuai keinginan.

  4. Glaze yang sudah jadi ini dituangkan di atas entremet yang sudah didinginkan sebelumnya. Kalau sudah menguasai step-step ini, kamu bisa bikin banyak bentuk dan desain. Mulai galaxy sampai desain pantal. Selamat mencoba! (elv/c12/mel)

 

Trik untuk Hasil yang Maksimal

KETEPATAN SUHU Suhu di sini berperan besar dalam pembuatan, pemakaian, maupun penyimpanan lho! Kalau dalam pembuatan kamu tidak cukup mendidih, glaze yang dihasilkan bisa terlalu tipis. Waktu menuangkan ke atas kue, suhu juga tidak boleh terlalu panas atau dingin, umumnya suhu yang tepat adalah £35 Celsius.

Jika terlalu panas, kue bisa meleleh dan lapisan terluar kue akan bercampur dengan glaze sehingga jadi tidak glossy. Tapi, jika kurang panas, glaze akan mengental dan susah untuk dituang.

ROSES EMULSIFIER .Dari seluruh proses pembuatan glaze, proses ini yang cukup tricky. Proses emulsifier ini harus menggunakan hand blender agar mirror glaze halus dan tidak bergelembung. Hand blender yang digunakan adalah immersion blender karena tidak menghasilkan gelembung ketika mencampur glaze. 

Untuk menghindari gelembung dalam glaze, hand blender harus kamu gerakkan dari atas ke bawah dan glaze bisa kamu saring sebelum dituang.

HANDLING DAN PENYIMPANAN Setelah dilapisi dengan glaze, kue wajib kamu simpan di lemari pendingin agar tidak meleleh. Kalau ada sisa mirror glaze, jangan dibuang, kamu bisa simpan untuk dipakai kembali. Penyimpanannya cukup simpel, kamu cukup menyimpannya di zipper bag dan mengeluarkan udara sebanyak mungkin dari zipper bag.

Jangan lupa dimasukkan ke beban pendingin. Kalau mau dipakai, tinggal keluarkan dari kulkas dan panaskan hingga mencapai suhu 135 Celsius sambil diaduk, kemudian gunakan hand blender. (elv/c12/mel)

RELATED ARTICLES

Please read the following article