Zetizen.com – Di dunia yang super luas ini, siapa sih yang nggak pengin travelling keluar negeri? Menikmati pemandangan baru, bertemu orang baru, merasakan kultur baru, dan pastinya punya pengalaman baru.
Sayang, biaya travelling ke luar negeri emang seringkali nggak murah. Selain itu, nilai tukar Rupiah yang lebih rendah dari kebanyakan negara diluar sana pun bikin kamu jadi mikir dua kali waktu mau travelling. Wajar sih, kamu pasti nggak mau kan harus kebingungan di tempat asing gara-gara uang yang kamu bawa ternyata nggak cukup.
Asal kamu tahu aja, ternyata banyak kok negara yang nilai mata uangnya ternyata mirip atau bahkan lebih rendah dari Rupiah. Dan asiknya, rata-rata harga barang di negara-negara ini pun juga nggak beda jauh sama harga barang-barang di Indonesia!
Vietnam wajib masuk list wisata Asia Tenggara selanjutnya (wendytours)
Punya sejarah panjang yang berwarna, negara ASEAN satu ini mulai dilirik sebagai salah satu destinasi wisata favorit para pelancong mancanegara. Orang Indonesia pun nggak ketinggalan ikut ramai-ramai berkunjung kesana. Karena ternyata, negara satu ini punya potensi wisata yang luar biasa. Mulai dari wisata sejarah perang, budaya, sampai wisata alam kayak danau dan pantai bisa ditemui di kota-kota seperti Hanoi, Ho Ci Minh City, sampai Nha Thrang.
Asyiknya lagi, negara yang kerap dijuluki Vietnam rose ini juga punya ‘hidden-gem’ spesial buat turis Indonesia. Meski punya embel-embel luar negeri, travelling ke Vietnam dijamin nggak bakal bikin kantong kita kering! Soalnya, vietnam punya nilai tukar mata uang yang lebih rendah terhadap rupiah. 1 Dong Vietnam (VND), sama dengan Rp 0,59 aja. Boleh nih dicoba buat para pelajar dan mahasiswa yang masih sering pusing mikirin uang jajan.
Wisata budaya murah di luar negeri? Yuk, ke Kamboja aja (Twitter)
Kalau udah sampai Vietnam dan masih ngerasa kurang, lompat aja ke negara sebelahnya, Kamboja. Negara yang punya bahasa nasional Khmer ini, juga punya atraksi wisata yang nggak kalah menarik. Pengen melihat wisata budaya seperti kuil dan pagoda, tinggal datang ke Kota Phnom Penh. Atau kalau lebih suka merasakan suasana gemerlap malam hari, Kota Siam Reap lah yang bisa jadi pilihan.
Sama kayak Vietnam, Kamboja juga jadi negara yang nggak kalah ramah sama kantong pelancong. 1 Riel Kamboja (KHR), cuma bernilai 3,28 rupiah aja. Kalau dibandingin sama mata nilai tukar bath Thailand yang masih berkisar di angka Rp 300-an, atau malah dollar Singapura yang bernilai Rp 9000-an, wisata ke Kamboja dijamin lebih bisa terjangkau bagi keadaan kantong pelajar dan mahasiswa!
Siapa bilang wisata ke Amerika selalu mahal? (Geoex)
Amerika, dengar namanya aja kadang udah bikin banyak orang menggelengkan kepala. Iya, dengan stigma ‘gemerlap’ dan digdayanya, berkunjung ke negara-negara benua Amerika rasanya masih terlalu jauh buat diraih.
Memang sih kalau kamu berkunjung ke negara-negara di Amerika Utara pasti masih susah dijangkau. Mending coba awali petualanganmu dengan berkunjung ke Amerika Selatan. Tepatnya, ke Kolombia. Disana, nilai tukar 1 Peso Kolombia (COP) cuma bernilai sebesr 4,6 rupiah aja. Nggak cuma itu, Kolombia juga punya kebebasan bebas visa selama 90 hari buat turis Indonesia. Siap-siap deh mengunjungi wisata kota besar di Bogota, berpetualang menjelajah hutan di Amazon, atau menikmati wisata laut di San Andres dan Providencia Islands.
Ini nih arsitektur ala Kota Minsk yang super keren (Youtube)
Selain Amerika, Eropa juga jadi salah satu benua yang sering bikin ciut nyali para traveller dengan budget terbatas. Meski super indah dan menggoda, negara-negara seperti Prancis, Italia, sampai Belanda masih bikin banyak orang mengelus dada saking ‘mahal’-nya. Tapi, biaya hidup mahal ini nggak bakal jadi masalah kalau kamu berkunjung ke Belarusia. Soalnya, negara di Eropa Timur yang berbatasan dengan Polandia dan Rusia ini punya nilai tukar mata uang yang rendah terhadap rupiah. Hurray!
Bayangin aja, meski terletak di benua ‘mahal’ Eropa, nilai 1 Rubel Belarusia cuma bernilai 0,72 rupiah aja. Dengan uang segitu, kita udah bisa melihat berbagai atraksi wisata yang super indah. Andalannya sih, apalagi kalau bukan bangunan berasitektur unik ala Eropa yang banyak bertebaran di ibukotanya, Minsk. Nggak bakal takut kekurangan stok foto Instagrammable deh!
Tertarik jalan-jalan murah ke Afrika? (Sao Tome)
Terletak di Afrika Tengah, nama Sao Tome dan Principe mungkin masih asing banget buat telinga kita. Tapi, negara yang berada di benua Afrika ini punya pemandangan yang siap menyaingi pemandangan Maldives yang terkenal super indah itu.
Punya luas yang nggak lebih besar dari DKI Jakarta, negara kepulauan satu ini menyimpan surga tersembunyi. Andalannya, tentu aja berbagai wisata pantai seperti Praia Jale hingga Banana Beach. Benteng-benteng megah seperti Roca Belo Monte dan Museu Nacional De Sao Tome juga nggak kalah keren buat dijelajah. Psst, buat mendapatkan uang 1 Dobra Sao Tome (STD), rupiah yang kita rogoh cukup sebesar 0,60 aja. Asyik, kan?
So, gimana? kalau udah punya cukup uang dan niat, negara mana nih yang mau kamu kunjungi pertama?
Editor: Bogiva