Zetizen.com - Bukan rahasia lagi, Etnis tionghoa punya sejarah besar di Indonesia loh. Nggak salah kalau di Indonesia banyak peninggalan-peninggalan Cina, mulai dari budaya, makanan khas, hingga membentuk daerah pecinan! Well, ini nih beberapa daerah pecinan di Indonesia yang bisa jadi destinasi liburanmu!
Kampung tionghoa di Manado
Terletak di kawasan pusat kota Manado, pecinan yang satu ini udah berdiri sejak 1740 loh! Dulunya, kawasan ini emang jadi kawasan perdagangan terbesar di Sulawesi. Karena itu banyak pedagang dari tiongkok yang singgah di daerah ini, hingga sebagian menetap sampai keturunannya sekarang. Yup, hampir semua penduduknya adalah orang Manado etnis tiongkok yang mata pencahariannya adalah pedagang.
Di pecinan ini terdapat dua kelenteng, Ban Hin Kiong dan Kwang Kong. Lebih menarik lagi, di kampung tionghoa Manado ini juga ada beberapa perguruan bela diri loh! Seperti Perguruan Naga Hijau, Naga Kuning, Lo Pa Kong, dan lain lain.
Kampung tionghoa di Lasem
Di Lasem, Jawa Tengah, ada kawasan pecinan yang terkenal banget nih. Wilayah ini juga punya julukan Beijing lama, karena kalau kita berada di situ bakal terasa seperti berada di Beijing, ibukota Tiongkok, pada tempoe doeloe. Hampir setiap rumanyah memiliki bentuk arsitektur khas China dikelilingi tembok dengan gerbang yang bertuliskan huruf kanji yang isinya adalah kalimat-kalimat bijak! Ini jadi salah satu keunikan yang mengundang wisatawan.
Nggak hanya itu, pecinan di Lasem ini juga terkenal dengan toleransinya yang tinggi. Bahkan ada pesantren, yaitu Pesantren Kauman, yang bangunannya khas Cina banget dengan huruf kanji digerbangnya yang bermakna islami. Toleransi budaya juga dituangkan dalam karya batik khas Lasem, yaitu batik dengan lukisan etnik khas China berupa bunga-bunga dan binatang mitologi Cina seperti phoenix dan naga. Sabi banget jadi oleh-oleh, tuh!
Kampung tionghoa di Yogyakarta
Bicara soal destinasi wisata di Jogja, mungkin orang bakal menyebut nama Malioboro. Padahal kalau kamu jalan agak ke selatan dari Malioboro, adalagi kawasan menarik lainnya, yaitu kampung tionghoa Ketandan. Kampung yang sudah ada sejak masa penjajahan Belanda ini, dipenuhi oleh bangunan kuno berarsitertur tiongkok juga ornamen-ornamen khas Tionghoa.
Nah, waktu Imlek adalah waktu yang pas buat kamu yang pengin berkunjung. Karena saat Imlek, kampung Ketandan ini akan disulap menjadi kota tiongkok asli dengan berhiasi lampu-lampu, kain merah, Lampion berterbangan, permainan petasan, hingga pertunjukan barongsai!
Kampung Cina di Semarang
Kawasan pecinan Gang Lombok Semarang ini terkenal dengan kuliner dan kemegahan tempatnya. Yang bikin unik, di pecinan ini terdapat miniatur kapal Laksamana Cheng Ho loh! Meski cuma miniatur, kapal itu sebesar rumah warga loh! Pantes, miniatur kapal itu jadi destinasi favorit buat hunting foto dan mengeksplor budayanya.
Untuk merasakan kulinernya, datang aja mulai pukul 17.00. Kamu bisa menikmati jajanan khas Semarang yang berasal dari peninggalan Tiongkok. Di pecinan itu juga terdapat kelenteng Tay Kak Sie, yang menjadi kelenteng induk di seluruh kelenteng di Semarang!
Yap, itu tadi beberapa destinasi pecinan yang ada di Indonesia. Sudah dapat gambaran buat berkunjung ke mana? Atau ada lagi pecinan menarik lainnya yang kamu tahu? Share ceritamu!
Editor: Fahri Syadia