Zetizen.com – Admit it, selain model yang menarik, kenyamanan saat berada dilapangan pasti bakal jadi faktor utama yang kamu pikirkan saat membeli sepatu olahraga.
Apalagi buat kamu yang berolahraga basket, kenyamanan sepatu ini pastinya jadi poin utama yang harus banget kamu dapatkan. Kalau enggak, bisa jadi performa kamu menurun, atau bahkan, cedera. Wah nggak mau banget kan?
Well, hal-hal kayak gitulah yang akhirnya membuat Nike, sebagai salah satu produsen sportswear kelas dunia terus mengembagkan berbagai teknologi baru di tiap produk mereka. Yang paling revolusioner, baru-baru ini, Nike meluncurkan teknologi bantalan busa jenis baru yang diberi nama Nike React. Sehebat apa ya teknologi baru ini?
Baca juga:
Muda, Bertalenta, Raih Cita-Cita
|
Dibuat sebagai terobosan teknologi bantalan sepatu olahraga, React menyulap struktur sepatu jadi lebih fleksibel dan responsif. Efeknya, performa dan ketahanan sepatu pun bakal terasa meningkat drastis.
Dalam membuat teknologi ini, Nike Research Lab berkerja sama dengan ahli kimia untuk menemukan komposisi material terbaik bagi sepatu olahraga. Saking sulitnya, lebih dari 100 percobaan material di uji cobakan untuk menemukan busa ini. Hal inilah yang membuat baru dua sepatu model baru Nike yang dilengkapi teknologi ini, yakni Jordan Super.Fly 2017 dan Nike React Hyperdunk 2017.
Terus, apa bedanya teknologi React ini sama busa sepatu biasanya?
Pada React, busa yang disematkan pada bantalan sepatu punya kemampuan unik. Busa itu dapat bereaksi cepat pada tiap pijakan dan segera memantul ke posisi sempurna. Selain itu, kaki penggunanya juga akan tetap aman dari cidera meski melakukan lompatan serta lari yang berulang-ulang. Hal ini dikarenakan busa tersebut memastikan konsistensi posisi kaki serta kenyamanan kaki bagian bawah.
Dengan perpaduan tersebut, sepatu ini mampu meningkatan beberapa performa para penggunanya seperti agility, speed, serta jump dengan sensasi halus dan pejal. Tes tersebut dilakukan selama lebih dari 2000 jam permainan. inilah mengapa sepatu ini dikatakan lebih awet dibanding sepatu basket pada umumnya yang umumnya tidak bisa mencapai angka 2000 jam pemakaian.
Canggih kan? Sayangnya, untuk bisa mendapatkan sepatu ini, kamu harus sedikit bersabar nih.
Sebab, Nike React Hyperdunk 2017 dan Jodan Super Fly 2017 yang menggunakan teknologi ini baru akan dirilis secara global pada 3 Agustus 2017. Jadi, segera menabung ya untuk bisa beli sepatu ini!
Editor: Bogiva