Are You a Zetizen?
Show Menu

Siap Tayang Tahun Depan, Live Action Donten Ni Warau Usung Aktor Ikemen

Zetizen Zetizen 30 Aug 2016
 Siap Tayang Tahun Depan, Live Action Donten Ni Warau Usung Aktor Ikemen

 

Zetizen.com – Wow! Serial manga supernatural donten ni warau (Laughing Under The Clouds) karya mangaka Karakara-Kemuri bakal segera diwujudkan dalam versi live action movie nih. Berbarengan dengan pengumuman tersebut, tim produksi film pada bulan Agustus ini bergiliran mengumumkan para aktornya. Dan ternyata, pilihan aktor nya samasekali nggak mengecewakan dan sesuai ekspektasi para penggemar. Soalnya, film ini bakal mengusung aktor ikemen (cowok ganteng, red) yang lagi naik daun.

Fukushi Souta (Kumou Tenka), Nakayama Yuuma (Kumou Soramaru) dan Wakayama Kirato (Kumou Chuutarou) diumumkan berperan sebagai tiga bersaudara keluarga Kumou. Tenka dan kedua adiknya merupakan tokoh utama sentral dalam donten ni warau yang mengemban misi untuk memindahkan para tahanan kriminal.

 

Furukawa Yuuki (foto:cinematoday)

 

Menyusul kemudian pada Selasa lalu (23/8), Kiriyama Ren (Kinjou Shirasu) dan Furukawa Yuuki (Abe no Sousei) juga diumumkan ikut beradu peran. Foto sosok peran mereka dalam balutan kostum pun ikut dipublikasikan. Shirasu adalah seorang pengembara yang menjadi teman baik Tenka dan dianggap kakak oleh tiga bersaudara Kumou. Sedangkan Abe no Sosei yang diperankan Furukawa adalah leader Yamainu Squad yang belum bisa memaafkan kepergian Tenka dari skuadnya. 

FYI, nama Fukushi Souta seakan menjadi jaminan sukses beberapa film live action jadi laku keras. Sebab, saat berperan sebagai lead actor live action movie bergenre shoujou (genre cewek, red) seperti Say I Love You dan Strobe Edge, film tersebut laku keras. Bahkan, Kubo Tite, mangaka serial populer BLEACH tak segan mempercayakan peran utama Kurosaki Ichigo kepada Fukushi Souta ketika diumumkan lewat final chapter yang terbit 22 Agustus lalu.

 

Fukushi Souta memerankan Kumou Tenka (foto: tweez)

 

Namun nggak hanya Fukushi Souta aja. Kiriyama Ren dan Furukawa Yuuki pun turut menjadi faktor yang bakal menjamin rating tinggi film ini berkat kesuksesannya di beberapa serial dorama dan film yang mereka perankan. Kiriyama populer dalam perannya di Kamen Rider W dan Ju-On: The Final Curse. Begitu juga dengan Furukawa Yuuki berkat live action dorama Itazura na Kiss.

Donten ni Warau mengambil latar belakang kisah era Meiji di Otsu, Perfektur Shiga. Konon, tiap 300 tahun sekali, Orochi, ular raksasa datang membalas dendam dan membawa bencana. Ditambah lagi, ketidakpuasan penduduk Jepang terhadap pemerintah meningkat seiring gelombang budaya Barat besar-besaran dan pemboikotan samurai. Kumou bersaudara mengemban misi menghalangi kekuatan Orochi. Di sisi lain, skuad Yamainu juga mencoba menyegel kekuatan Orochi demi kedamaian Jepang. Namun sekomplotan ninja "Anyaku" dari klan Fuma berusaha memperluas kekuatan Orochi untuk menggulingkan pemerintahan.

 

Penampakan Orochi versi manga (foto: fastmangu)

 

Nggak hanya spesial karena menampilkan para aktor yang memanjakan mata. Penggarapannya pun dipercayakan kepada sutradara Motohiro Katsuyuki yang pernah menggarap live action movie hits, Psycho-Pass. Urusan skrip, film ini dikerjakan Takahashi Yuuya, yang juga mengerjakan screenplay untuk donten ni warau versi adaptasi anime. Proses syuting donten ni warau sudah berjalan sejak pertengahan Juni lalu. Belum ada tanggal pasti penayangan, namun diperkirakan akan ditayangkan tahun depan. (ANN/asianwiki/ndy/giv)

RELATED ARTICLES

Please read the following article