Zetizen.com – Dikalangan pecinta sepak bola, game Pro Evolution Soccer (PES) besutan Konami dan FIFA karya EA selalu jadi perdebatan. Motifnya pun klasik, selalu membandingkan game mana yang terbaik.
Well, meski setiap tahunnya kedua game selalu memberikan fitur terbaik, seri terbaru fifa 17 kali ini agaknya bakal tampil lebih istimewa. Sebab, game itu dilengkapi sebuah fitur story mode bernama The Journey. FYI, Ini merupakan fitur story mode pertama dalam sejarah game sepak bola loh! Simak detilnya berikut ini. (express/gqmagazine/fhr/giv)
Terinspirasi dari Marcus Rashford
Dalam The Journey, kamu berperan sebagai Alex Hunter, pemain muda yang memulai karier di Manchester United. Ceritanya, seluruh striker yang ada di klub itu sedang nggak bisa tampil optimal. Alhasil, seluruh harapan kemenangan tim berada dipundak Alex Hunter.
Berawal dari bangku cadangan, kamu harus mampu menjadikan Hunter pemain terbaik tim untuk terus meningkat dan membawa klub-mu menuju kemenangan.
Meski fiktif, bisa dibilang plot cerita The Journey ini terinspirasi sosok pemain bola sungguhan, yakni Marcus Rashford. Yup! nama Rashford emang melejit dalam waktu yang sangat singkat. Hanya dalam beberapa bulan ia berubah dari seorang cameo di bench Manchester United hingga tampil di Piala Euro bersama timnas Inggris.
Agak Beda dari NBA
Sebelumnya, fitur story mode begini hanya ada di game NBA. Dalam game basket itu, kamu bakal memainkan tokoh yang bahkan benar-benar memulai karirnya dari nol.
Bedanya, The Journey-nya FIFA ini tampil lebih interaktif. Misalnya saat menghadapi instruksi tertentu dari pelatih, kamu bisa milih salah satu dari beberapa opsi jawaban. Lumayan asik, dialog jadi nggak ketebak.
Dari demo yang udah rilis ini kita juga bisa tahu adanya tokoh fiktif lain bernama Gareth Walker. So Hunter dan Walker ini jadi dua sejoli yang sama-sama berjuang merebut tempat di Manchester United. Kurang lebih mirip sama film Goal (2006) lah.. ada tokoh utama (Santiago Munez), dan tokoh pendukung (Gavin Harris) yang berjuang bersama.
Performa Tentukan Jalannya Cerita
Nah buat yang pingin main The Journey tapi bukan fans Manchester United dan ogah jadi pemainnya, tenang… kamu nggak perlu ngehabisin seluruh karier di sana kok. Tingkat performamu lah yang bakal nentuin kemana nasibmu selanjutnya.
Kalau bermain buruk, mungkin kamu bakal dipinjamkan ke klub-klub kecil, atau bahkan dijual. Sebaliknya kalau kamu konsisten tampil menawan, raksasa dunia macam Real Madrid atau Barcelona bisa jadi tujuan selanjutnya tuh..
Nah gimana? Seru kan? Sayangnya untuk saat ini, kita cuma bisa menikmati demo fifa 17 ini selama 10 jam saja. Demo bisa kamu download di: https://www.easports.com/fifa/fifa-17-demo
Untuk full versionnya sendiri, game ini dijadwalkan rilis tanggal 29 September di wilayah Amerika dan Inggris. Sementara untuk Indonesia, mungkin harus lebih sabar nunggu yah…