Are You a Zetizen?
Show Menu

Bye - Bye My Dream Concert

Abiyoso Mg Abiyoso Mg 14 Dec 2022
Bye - Bye My Dream Concert

Zetizen-Nonton konser bisa dibilang jadi salah satu pelepas stres dari rutinitas sehari-hari yang padat. Tetapi, kadang ada aja hal unexpected yang terjadi hingga akhirnya konser terpaksa harus dibatalkan atau ditunda. Misalnya, musim ini yang lagi ramai karena wabah korona. Berikut Zetizen rangkum nih beberapa peristiwa yag membuat perhelatan sebuah konser batal atau tertunda. Ada yang pernah kena imbasnya juga nggak, nih? (c20/mel)

PANDEMI PENYAKIT

Yap, seperti yang kita ketahui pada 2020 ini virus corona yang menyebar cepat di seluruh dunia resmi dinyatakan sebagai pandemi oleh organisasi WHO. Pemerintah membuat pernyataan resmi yang melarang masyarakat untuk datang ke tempat dengan kerumunan massa lebih dari 1.000 orang. Alhasil, promotor terkena imbasnya untuk membatalkan atau menunda perhelatan konser yang telah dijadwalkan.

Misalnya, yang dilakukan pihak 88Rising terkait dengan penundaan konser Head In The Clouds yang dijadwalkan pada 7 Maret 2020. ’’Sehubungan dengan wabah Covid-19 dan demi keamanan fans, artis, dan tim, kami memutuskan menunda acara sampai waktu yang ditentukan. Tanggal resminya masih didiskusikan lebih lanjut,’’ tulis pihak 88Rising di media sosialnya. Bukan hanya 8Rising, deretan konser yang juga mengalami penundaan akibat pandemi ini adalah tur konser Billie Eillish, One Ok Rock, dan Slipknot. BTS pun membatalkan konsernya di Seoul. Well, kesehatan memang lebih penting. So, safety first ya teman-teman!

Ancaman serangan yang datang secara tiba-tiba tentu berbahaya apabila terjadi di kerumunan massa. Hal ini menjadi salah satu faktor dibatalkannya konser oleh beberapa artis mengingat kondisi suatu negara yang masih berada di bawah bayang-bayang serangan teroris. Pada 24 Agustus 2017, band rock asal Los Angeles, Allah-Las, harus membatalkan konsernya untuk tampil di Rotterdam setelah mendapat kabar dari pihak kepolisian mengenai adanya ancaman teroris. Serangan itu dikabarkan datang dari kelompok ekstremis dari Spanyol dengan intensi utuk menyerang band selama pertunjukan berlangsung mengingat nama bandnya yang mengandung unsur ’’Allah’’ cukup mengundang kontroversi.

Di Indonesia peristiwa Bom Bali pada 2002 akibat serangan teroris masih menjadi pemicu traumatis bagi sebagian masyarakat. Hal ini pula yang membuat Rihanna membatalkan Rihanna Live in Concert pada 2009 di Jakarta karena masalah keamanan dan isu terorisme yang masih merebak di Indonesia.

Alasan yang terakhir ini bisa dibilang cukup menyakitkan hati para fans dan tidak terkecuali pihak artis yang akan tampil. Tata panggung tentu menjadi faktor yang krusial untuk menyajikan performance yang maksimal bagi sang artis ketika tampil. Tapi, kalau malah merugikan sang artis dan penonton, itu bisa berabe kalau tetap dilanjutkan. Sebut saja, TWICE yang pada 2018 membatalkan konser TWICELAND Fantasy Park di Malaysia sehari sebelum konser berlangsung. Hal ini disebabkan kondisi stage dan LED kurang mendukung dan tidak bisa diperbaiki dalam waktu singkat.

Hal serupa pernah terjadi saat konser LANY di Jakarta pada Agustus 2019. Adanya kesalahan teknis dan kurang jelasnya informasi yang diberikan pihak promotor sempat menimbulkan beberapa kesalahpahaman kepada para penonton. Mulai dari delay-nya open gate ke stage hingga perubahan jadwal tampil yang dibagi menjadi dua sesi, yakni pada pukul 18.00 dan 22.00. Ckckck, ada-ada aja ya cobaan mau nonton idola langsung tuh.

Siasat ketika Gagal Nonton Konser

Batal buat nonton konser idol kesayangan pasti bikin sakit hati dan kecewa berat. Tetapi, kalau ada peristiwa genting yang mengharuskan konser itu ditunda atau dibatalkan, tentu itu buat kebaikan penonton dan keselamatan idola kalian. Nah, Zetizen berkesempatan buat QnA bareng @yerimakoo untuk menyiasati ketika gagal nonton konser. Yuk, simak! (c20/mel)

Y. Halo Kak Yeri! Gimana nih kabarnya? Semoga sehat-sehat aja ya! Kak Yeri pernah nggak punya pengalaman mau nonton konser yang tiba-tiba dibatalin atau ditunda?

Z. Hai! Syukurlah di sini aku baik-baik aja kok. Iya baru-baru ini aku experienced konser idola aku dibatalin, yaitu konser BTS Map of The Soul Tour Opening in Seoul yang seharusnya diselenggarakan pada April mendatang. Sedih aja sih harus menunda buat ketemu mereka, tapi aku totally aware kalau ini murni karena keadaan dan musibah. Mungkin banyak penggemar yang kecewa, tapi aku yakin ARMY semua ngerti kok kalau konser ini dibatalkan bukan hanya untuk kebaikan dan keselamatan idolanya, tapi juga para fans.

Y. Kalau menghadapi situasi kayak gini, siasat apa yang dilakuin Kak Yeri ketika konser yang mau ditonton dibatalkan?

Z. Untuk teman-teman yang udah booking tiket pesawat dan hotel, ada beberapa maskapai yang memberikan sedikit keringanan terkait dengan kasus persebaran virus ini. Beberapa temenku dapat sebagian uang refund meski kalian booking tiket pesawat dan hotel yang unrefundable. Caranya dengan mengurusnya via e-mail atau datang ke tempat maskapai masing-masing. Untuk hotel, kebijakannya memang agak sulit kalau dari awal tidak ada keterangan refundable, tapi mereka banyak menawarkan reschedule.

Y. Ada pesan nggak nih dari Kak Yeri buat teman-teman Zetizen sekalian yang lagi berada di posisi serupa?

Z. Teman-teman jangan sedih ya. Ayo kita ketemu idola kita di lain waktu dalam situasi yang lebih baik! Aku tahu kalian kangen banget sama mereka dan mereka juga kangen kita pasti. Tapi, untuk sekarang, bukan itu yang paling penting ya teman-teman. Ayo kita jaga kesehatan dan bekerja sama dengan pemerintah untuk mengatasi persebaran virus ini! Aku yakin idola kita juga bakal bangga banget sama kita kalo kita menyikapi semua ini dengan dewasa.

RELATED ARTICLES

Please read the following article