Are You a Zetizen?
Show Menu

Heavy Monster: Selipkan Karya Street Art dalam Klip Video

Zetizen Zetizen 15 May 2016
Heavy Monster:  Selipkan Karya Street Art dalam Klip Video

 

Pameran seni instalasi di Galeri AJBS Surabaya jadi lokasi screening klip video Heavy Monster. Foto: Shika Zetizen Team 

 

Zetizen.com – Siapa bilang dua jenis seni yang berseberangan nggak bisa dipadukan? Pada 13 Mei 2016 lalu, band ska asal Surabaya heavy monster merilis klip video terbaru untuk lagu Got No Job di Galeri AJBS Surabaya, bertepatan dengan pameran seni instalasi.  Ternyata, dalam konten klip video Got No Job juga diselipkan unsur seni street art yang berhasil dipadukan dengan sempurna.  Yuk tonton!

 

 

 

Seperti yang kamu lihat, dalam  music video itu ditunjukkan proses pembuatan seni stensil dengan teknik cut and spray. Yep, video itu merupakan proyek kolaborasi antara heavy monster dengan Alfajr X-Go, founder Bunuhdiri Studio. Bunuhdiri Studio ialah label yang menaungi komunitas street art  Surabaya, seperti stensil, mural dan seni instalasi lain. Memadukan musik dan seni stensil, Got No Job yang merupakan salah satu track album Jalan Penuh Kenangan ternyata punya kenangan di baliknya.

“Lagu Got No Job  terinspirasi dari kehidupan personel di masa muda. Meski kami got no job yang kantoran kami tetap bisa berkarya kok. Nah itu diwakili street art sebagai karya yang bisa dicontoh anak muda. Anak muda harus berdiri di kaki sendiri” ungkap Shofan Kusuma Firdaus, pemain perkusi Heavy Monster.  

 

Personel heavy monster dan X-Go. Foto: Shika Zetizen Team

 

Ide memadukan seni stensil dan Music dalam klip bisa dibilang unik.  X-Go menyatakan ini kali pertamanya ada di Indonesia memasukkan stensil dengan teknik manual cutting pada video klip. X-Go bersama tim Bunuhdiri membuat seratus cetakan stensil dalam tiga bulan. “Seratus cetakan itu membentuk gambar personel  heavy monster dalam berbagai pose,” ujar X-Go. Demi menyempurnakan unsur street art, syuting klip video dilakukan di rooftop Warlock Store Surabaya.

Rilis MV Got No Job juga bertepatan juga dengan peluncuran website heavy monster yang bisa diakses di www.heavymonsterska.com.  Respon pengunjung yang datang pada acara yang digelar kemarin sangat beragam, salah satunya Lola Garcia turis asal Spanyol.  “Orang Indonesia sangat kreatif, bisa memandukan musik dengan seni jalanan. I think it’s unique,” tuturnya. pameran seni instalasi yang diprakarsai Bunuhdiri Studio dan Serikat Mural Surabaya bisa kamu kunjungi hingga 19 Mei nanti. (ris/sam)

 

 Personel Heavy Monster Daus, Harris Zetizen Team, dan Founder Bunuhdiri Studio X-Go 

 

 

RELATED ARTICLES

Please read the following article